Edi mulyadin, S.Pd., M.Pd lahir di Bima
Kecamatan Sape 18 Juli 1988, anak ke- 9 dari
11 saudara dari pasangan H. Nurdin dan Hj.
Marlia. jenjang pendidikan dasar di SDN
inpres Na,e selesai pada tahun 2000,
selanjutnya di tahun 2003 menyelesaikan
pendidikan di SMPN 6 Sape kemudian
melanjutkan ke SMAN 1 Sape dan lulus pada
tahun 2006. Pada tingkat pendidikan tinggi
S1 memilih untuk lanjut di Universitas
Muhammadiyah Malang mengambil jurusan Pendidikan Matematika
dan komputansi dan selesai di tahun 2010. Karena memilih untuk
mendalami dunia pendidikan kemudian melanjutkan studi di jenjang
S2 dengan Jurusan Kebijakan dan Pengembangan Pendidikan di
kampus yang sama tahun 2011 dan lulus tahun 2012, di tahun yang
sama pernah melakukan studi banding bidang pendidikan antara lain
Malaysia, singapura dan thailand selain itu juga pernah mengikuti
seminar internasional di Malaysia sebagai peserta.
Pada tahun 2013 mulai mengabdikan diri sebagai tenaga
kependidikan di kota kelahiran pada Sekolah Tinggi Keguruan dan
Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima. Pada tahun 2015 dipercayakan
sebagai PLT sekertaris Program Studi Pendidikan Matematika. Pada
tahun 2016 dilantik menjadi sekertaris program studi Pendidikan
matematika dengan masa bhakti 2016-2020.