Penulis adalah seorang pengajar di Jurusan Teknik
Mesin Politeknik Negeri Ujung Pandang, sejak tahun
1993. Kesehariannya sebagai pengajar beberapa mata
kuliah yang terkait dengan cad-cam. Penulis sudah
beberapa kali mengikuti kegiatan pelatihan yang terkait
dengan disiplin ilmu cad-cam, baik di dalam negeri
maupun di luar negeri. Ketertarikan menggeluti disiplin
gambar mesin dengan menggunakan autodesk inventor,
dimulai ketika pada tahun 2009, yang bersangkutan mengikuti pelatihan
penggunaan Autodesk Inventor 2009 di Jakarta. Dibanding dengan
program aplikasi lain program ini memiliki beberapa keunggulan,
khususnya dari segi kemudahan merakit komponen yang telah dibuat
sebelumnya. Di samping kegiatan mengajar, penulis juga aktif melakukan
riset dan pengabdian pada masyarakat, sebagai tugas lain dari seorang
dosen. Terkait dengan penulisan buku, penulis masih perlu banyak belajar
dari pihak lain untuk lebih meningkatkan ketrampilan menulis buku,
khususnya buku ajar berbasis riset. Olehnya itu penulis, dengan senang
hati menerima saran dan kritik terkait dengan isi buku ini.