MUHAMMAD USMAN lahir di Lhoksukon Aceh Utara provinsi Aceh pada tanggal 28 Agustus 1966 dari ayah Abdullah Ben dan ibu (almarhumah) Asma. Pendidikan dari Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) diselesaikan di Lhoksukon Aceh Utara. Kuliah S1 Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Syiahkuala Banda Aceh selesai tahun 1991. Pada tahun 2004 melanjutkan S2 Program Studi Bahasa Inggris di Universitas Negeri Malang (UM) selesai tahun 2006 dan tahun 2010 melanjutkan S3 pada Program Studi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Universitas Negeri Jakarta (UNJ).selesai 16 Maret 2015
Pernah bekerja pada perusahan perminyakan/gas Amerika Mobil Oil di tempatkan sebagai staff Logistic Department pada tahun 1991 hingga 1995. Tahun 1995 diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) diperbantukan (Dpk) di Universitas Serambi Mekkah (USM) Banda Aceh pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) menjadi dosen pada jurusan Pendidikan Bahasa Inggris.
Pernah menduduki jabatan sebagai Ketua lab/Lembaga bahasa di Universitas Serambi Mekkah. Pada tahun 2007 diangkat sebagai Ketua Program Studi hingga tahun 2010. Tahun 2013 diangkat kembali sebagai ketua jurusan bahasa dan seni merangkap Ketua Program Studi Bahasa Inggris hingga sekarang. Pada tahun 2013 diberi kesempatan untuk beragkat ke Colombus Amerika Serikat mengikuti Program Sandwich-like ditempatkan di OHIO State University.
Menikah dengan Nidar Yusuf, M.Pd dan mempunyai anak yang bernama 1. Gracia Mandira Usman, studi S2 di UPSI Malaysia prodi PAUD. 2. Fabia Mustika Mandira sman tamat SMTI, 3 Adam sedang sekolah SMA 4. Raja Altaf Rayusa Usman sekolah di SD, dan 5. Humaira Alnidrus Usman berusia 4 tahun 6 bulan.