E-Book Hukum Perkawinan (Pendekatan Undang-Undang Perkawinan dan Kompilasi Hukum Islam)
Hukum perkawinan dalam pendekatan peraturan perundang-undangan yang ditulis dalam buku ini adalah untuk membahas tentang pengertian perkawinan, dasar hukum perkawinan, tata cara pelaksanaan perkawinan, syarat-syarat sahnya perkawinan dan akibat hukum dari perkawinan. Kemudian perkawinan juga sebagai kebutuhan individu dan sosial, kebutuhan biologis, proses melanjutkan keturunan dalam membentuk keluarga yang bahagia, yang merupakan fondamen dasar dalam bangunan sebuah masyarakat, yang sesuai dengan kaidah-kaidah hukum negara dan norma-norma hukum Islam.
Materi hukum perkawinan dalam pendekatan peraturan perundang-undangan yang terkandung dalam buku ini ada lima bab. Bab pertama tentang hukum perkawinan dan permasalahannya. Bab kedua mengenai hukum perkawinan berdasarkan hukum perkawinan berdasarkan undang-undang perkawinan. Bab ketiga tentang sejarah dan tujuan pembentukan undang-undang perkawinan dan kompilasi hukum Islam. Bab keempat menjelaskan tentang peranan umur dan perkawinan. Bab kelima tentang kepastian hukum dalam pencatatan perkawinan, pasca berlakunya Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 dan Kompilasi Hukum Islam.
Keutamaan dalam uraian hukum perkawinan dengan pendekatan peraturan perundang-undangan dalam buku ini bahwa perkawinan bukanlah sebuah pekerjaan yang sederhana, melainkan sebuah pekerjaan yang membutuhkan kematangan fisik dan mental diantara kedua mempelai yang melangsung akad nikah (perkawinan). Melalui perkawinan terjadilah ikatan suci yang tidak mudah untuk putus atau berpisah di tengah jalan, karena ikatan suci antara laki-laki dan perempuan yang berjanji untuk hidup selama-lamanya dalam membina mahligai rumah tangga, maka terjadilah suatu ikatan yang saling kasih mengasihi, sayang menyayangi antara satu sama lain dalam mencapai keluarga bahagia, sakinah, mawaddah, warahmah, rahmat dan amanah.
E-Book Hukum Perkawinan (Pendekatan Undang-Undang Perkawinan dan Kompilasi Hukum Islam) ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish Digital