8 Cara Menjaga Kesehatan Mata Secara Alami

Cara Menjaga Kesehatan Mata Secara Alami – Mata adalah salah satu panca indera manusia yang terpenting. Namun, seringkali kita lupa merawat dan menjaga kesehatan mata. akibatnya, sering timbul gangguan mata seperti minus, mata lelah, dan sakit mata. Memang, dengan bertambahnya umur, kemampuan akomodasi mata akan berkurang.

Untuk mencegah dari hal-hal yang merusak mata. Maka seseorang harus tahu bagaimana caranya merawat mata secara alami, dengan langkah-langkah sederhana, sebagai berikut.

Cara Menjaga Kesehatan Mata Secara Alami

Berikut ini adalah beberapa cara menjaga kesehatan mata secara alami yang dapat kamu lakukan dalam kehidupan sehari-hari:

1. Banyak Konsumsi Wortel

Memperbanyak konsumsi wortel. Karena wortel banyak mengandung beta karoten yang mampu menjaga kesehatan mata, daya akomodasi mata, serta berkhasiat untuk meminimalisir risiko degenerasi pada manula.

2. Kompress Mata Dengan Potongan Mentimun

Potongan mentimun untuk mengompres mata. Akan lebih baik lagi jika mentimun terlebih dahulu ditaruh di lemari pendingin. Karena dapat berkhasiat untuk mengurangi kantong mata dan kelelahan pada mata.

Affiliate Buku

3. Perbanyak Konsumsi Sayuran

Memperbanyak mengkonsumsi sayuran yang berwarna hijau. Karena kaya akan lutein dan zeaxanthin, yaitu karotonoid yang dapat mengurangi resiko katarak pada mata serta degenerasi penglihatan yang disebabkan gangguan pada retina mata.

4. Hindari Kebiasaan Buruk Yang Merusak Mata

Dan hindari beberapa kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan gangguan pdaa mata :

  • Jangan terlalu lama menatap layar komputer atau laptop. Beristirahatlah setelah 20-30 menit dengan melihat pemandangan lainnya dan pasanglah filter monitor.
  • Jangan terlalu sering menggunakan obat tetes mata hingga sampai ketergantungan’
  • Membaca buku dengan kondisi cahaya yang cukup agar kinerja otot mata tidak tegang dan membaca dengan jarak 25-30 cm;
  • Hindari “mengucek” mata secara sembarangan saat terasa gatal karena kebiasaan tersebut dapat mengakibatkan retina tergores dan menimbulkan infeksi yang membahayakan keutuhan struktur mata.

5. Hindari Pemakaian Lensa Kontak Terlalu Lama

Cara menjaga kesehatan mata secara alami yang dapat kamu lakukan dengan mengurangi penggunaan lensa kontak. Jika kamu merasakan mata kering, alangkah baiknya untuk segera membeli obat khusus lensa kontak.

Namun perlu diingat, bahwa pemakaian lensa kontak maksimal adalah 8 jam. Oleh karena itu, hindari menggunakan lensa kontak yang terlalu lama.

6. Hindari Menatap Layar Monitor Terlalu Lama

Cara merawat secara alami selanjutnya dengan menghindari menatap layar komputer terlalu lama. Hal ini karena layar komputer dapat menimbulkan kerusakan pada mata, seperti mata kering, sakit kepala, mata tegang, dan nyeri pada leher.

Oleh sebab itu, saat menggunakan komputer, Anda bisa menggunakan kacamata anti radiasi serta memperhatikan jarak antara Anda dan layar komputer.

7. Berhenti Merokok

Selain merusak paru-paru dan jantung, kebiasaan merokok juga dapat menyebabkan kerusakan pada mata. Hal ini karena asap rokok yang terkena mata dapat menimbulkan kerusakan pada retina hingga katarak. Oleh sebab itu, mengurangi atau menghilangkan kebiasaan merokok sangat berpengaruh pada kesehatan mata kamu.

8. Tidur Cukup

Reseller Buku

Tidur yang cukup juga dapat membantu mata kamu agar tetap sehat. Jika kamu kurang tidur, maka dapat mengakibatkan kelemahan pada penglihatan secara alami. Selain itu, kurang tidur juga dapat menyebabkan mata terasa gatal, memerah, serta kering. Hal ini disebabkan mata tidak menghasilkan air mata yang cukup karena kurang tidur.

Baca juga: Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Mengubah Kebiasaan Buruk

Kesimpulan

Mata adalah panca indera terpenting yang diberikan Allah SWT kepada setiap manusia. Tanpa mata, seseorang tidak akan bisa melihat. Sebagai rasa syukur kita kepada Allah SWT, bukan hanya syukur ucap, tetapi juga syukur perbuatan, yakni dengan selalu menjaga kesehatan mata.

Semoga cara menjaga kesehatan mata secara alami di atas bermanfaat untuk kalian semua ya. Selain menjaga kesehatan mata kita juga wajib untuk menjaga kesehatan tubuh, cari tahu pengetahuan tentang menjaga kesehatan dengan membaca buku kesehatan yang bisa kalian dapatkan di toko buku online ini.

Tinggalkan komentar