Dr. Anton Silas Sinery, S.Hut., MP.,
lahir di Wonti Kabupaten Waropen Provinsi Papua pada tanggal 27 Januari 1979. Menyelesaikan pendidikan Sarjana pada Fakultas Pertanian, Jurusan Kehutanan Universitas Negeri Papua (tahun 2002).
Tahun 2008 menyelesaikan pendidikan S2 pada Program Studi Magister Ilmu
Kehutanan Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman.
Pada tahun 2013 menyelesaikan pendidikan S3 pada Program Studi Doktor Ilmu Kehutanan Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman Samarinda. Sejak tahun 2005 hingga saat ini, bekerja sebagai staf pengajar pada Fakultas Kehutanan Universitas Papua Manokwari.
Aktif melakukan penelitian baik secara mandiri, maupun kerjasama dalam lingkup universitas, di daerah maupun secara nasional. Kursus yang pernah diikuti diantaranya
Tropical Biodiversity Field Training Course (PPHT/PUSREHUT Universitas Mulawaraman, tahun 2007) dan Kursus Penyusun Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup (Pusat Penelitian Lingkungan Hidup Universitas Mulawarman dan Kementerian Lingkungan Hidup, tahun 2008). Saat ini sebagai staf peneliti pada Pusat Penelitian Lingkungan Hidup Universitas Papua Manokwari selain mengajar pada magister Lingkungan Universitas Papua Manokwari.