Aryos Nivada anak kedua dari tiga bersaudara. Orang tuanya berasal dari Aceh Tamiang. Kesibukan sehari-hari sebagai peneliti Aceh Institute, Peneliti tetap di Jaringan Survey Inisiatif lembaga konsultan bergerak di bidang riset, pelatihan, marketing politik, quick count, pendampingan, penerbitan buku dan jurnal, maupun database informasi. Selain itu menjadi peneliti di Aceh Institute. Rutinitas kesehariannya Aryos di dunia pendidikan mengabdi di Universitas Syiah Kuala, Jurusan Politik, dan membantu mengajar tetap di Universitas Teuku Umar, di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik.
Pengalaman kerja di dunia media (jurnalistik) kurang lebih selama enam tahun. Dipengalaman media dirinya dipercaya pernah menjabat Pimpinan Redaksi Majalah Nanggroe, redaktur koran Acehkita dan website: www.acehkita.net. Pengalaman lainnya Aryos merupakan fasilitator IMPACT Aceh. Selain itu ia juga pernah menjadi konsultan diberbagai lembaga lokal dan internasional.
Pengalaman kerja di organisasi kemasyarakatan pernah menjadi Direktur Yayasan Cinta Ilmu, Direktur Aceh Comunication Research Institute, Manager Program CARe Aceh, Staf Kampanye dan data Koalisi NGO HAM Aceh, Project Officer ACSTF, Staf Analisis dan Kajian ACSTF.
Sedangkan pengalaman konsultan pernah menjadi Report Writer Internasional Organization for Migration (IOM), konsultan trainer International Republican Institute (IRI). Pengalaman di bidang riset pernah mendapatkan research fellow Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), dilibatkan sebagai peneliti tamu di Polgov Universitas Gadjah Mada, peneliti tamu The Asia Foundation dan Aceh Institute, peneliti tamu Satunama Yogyakarta, dan peneliti tamu di Pusat Studi Perdamaian dan Resolusi Konflik (Centre for Peace and Conflict Resolution Studies-CPCRS) Universitas Syiah Kuala, peneliti lokal dengan The Habibie Center dengan World Bank, peneliti lokal Pusat Studi Keamanan dan Perdamaian Universitas Gadjah Mada, peneliti di ICAIOS dan Aceh Institute, peneliti tamu di KITLV (Royal Netherlands Institute of Southeast Asian and Caribbean Studies)
Kesibukan dalam dunia menulis, Aryos banyak menulis berbagai buku terkait politik, pemerintahan, dan keamanan. Bahkan berbagai tulisan opini (artikel) di berbagai media cetak dan online baik lokal Aceh maupun nasional telah dipublikasikan.
Di sisi lain Aryos Nivada sering menjadi narasumber di media cetak dan online bahkan di seminar maupun diskusi publik kerap menjadi pembicara, tentu terkait dikeahliannya dibidang politik dan keamanan.