M. Arif Musthofa lahir di Bojonegoro pada tanggal 9 juli 1989. Merupakan anak ke-2 dari 3 bersaudara dari pasangan Ismail dan Supartining. Masa kecilnya dihabiskan di sebuah tempat terpencil karena mengikuti kedua orang tuanya yang ditugaskan di perbatasan Bojonegoro dan Madiun. Penulis menyelesaikan pendidikan di SDN Klino 2, SMPN 1 Baureno, dan SMK Muhammadiyah 5 Babat. Kemudian, melanjutkan pendidikan sarjana di IKIP PGRI Bojonegoro dan program magister di STAI Qomaruddin. Saat ini, aktif sebagai dosen tetap pada STIE Syariah Al-Mujaddid sekaligus dipercaya sebagai Wakil Ketua II bidang Administrasi dan Keuangan STIE Syariah Al-Mujaddid.
M. Arif Musthofa, S.Pd., M.Pd.I.Dosen/ STIE Syariah Al-Mujaddid