Neni Hermita, dosen pada Program Studi PGSD FKIP Universitas Riau, menjadi rekan kerja penulis ke-dua, ke-tiga dan ke-empat dalam mengembangkan pendidikan ke-SD-an di perguruan tinggi.
Rimba Hamid, dosen Program Studi PGSD FKIP Universitas Halu Oleo Kendari yang memiliki pengalaman kegiatan berkaitan pengembangan kemampuan guru dalam pembelajaran. Beberapa di antaranya adalah program PJJ PGSD berbasis ICT, Program MBS yang bermitra dengan 10 Sekolah Dasar di Kota Kendari.
M. Jaya Adi Putra, selain sebagai dosen pada Program Studi PGSD FKIP Universitas Riau, sejak tahun 2004 telah menggeluti aplikasi dunia pendidikan dasar dengan mendirikan lembaga pendidikan yang membina lebih dari 300 siswa dengan melibatkan guru-guru yang telah dibekali dengan kemampuan pedagogik yang memadai.
Achmad Samsudin, dosen pada Departemen Pendidikan Fisika UPI Bandung, yang memiliki banyak pengalaman di bidang publikasi ilmiah yang sudah dipublikasi dalam berbagai proseding dan jurnal terindeks.