I Putu Jati Arsana, ST., MT. Kontributor dan sekaligus editor buku ini adalah founder dan owner rumah baca “Widya Kumara”. Penulis adalah lulusan S1 Teknik Sipil Universitas Tadulako dan S2 Teknik Perencanaan Prasarana Universitas Hasanuddin. Selain sebagai ASN di Pemerintah Kabupaten Banggai, sejak tahun 2001 Penulis juga aktif sebagai pengampu beberapa mata kuliah pada Fakultas Teknik Universitas Tompotika Luwuk dan Universitas Muhammadiyah Luwuk. Buku yang telah ditulisnya antara lain Etika Profesi Insinyur dan Manajemen Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah. Penulis dapat dikontak lewat email: [email protected]
Jufri Azis M, ST., MT. Saat ini adalah sebagai Dekan Fakultas Teknik Universitas Tompotika Luwuk. Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik Arsitektur pada Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia, Makassar dan Pascasarjana untuk Program Studi Teknik Perencanaan Prasarana, pada Universitas Hasanuddin. Disamping itu, sejak tahun 2006, penulis juga aktif sebagai konsultan perencana dan konsultan pengawas untuk proyek-proyek Infrastruktur. Penulis bisa dihubungi di [email protected]
Nurwahdaniar M. Dg. Masikki, ST., MT. Penulis adalah seorang Aparatur Sipil Negara pada Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai. Karirnya sebagai ASN dimulai sebagai CPNS pada Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Banggai pada tahun 2009. Penulis adalah alumnus Jurusan Teknik dan Manajemen Industri, Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia, Makassar. Pendidikan Strata Dua diselesaikannya pada Program Studi Teknik Perencanaan Prasarana Universitas Hasanuddin. Penulis dapat dihubungi di [email protected]
Purnomo S. Hadi, ST., MT. Penulis adalah alumnus Teknik Arsitektur Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya (ITATS) dan Alumnus Teknik Perencanaan Prasarana pada Pascasarjana Universitas Hasanuddin. Sebelum sebagai Dosen Tetap Yayasan pada Universitas Tompotika Luwuk, Penulis pernah bekerja sebagai staf Engineer PT. Brantas Abipraya (2001-2003) dan pernah terlibat pada pembangunan beberapa proyek infrastruktur di Kabupaten Banggai. Penulis juga adalah anggota Ikatan Peneliti Lingkungan Binaan Indonesia (IPLBI). Penulis berkenan dihubungi di [email protected]
Sri Susilawati, S.T, M.T. Penulis menyelesaikan pendidikan Strata Satu Teknik Elektro pada Universitas Muslim Indonesia, Makassar dan pendidikan Strata Dua pada Program Studi Teknik Perencanaan Prasarana Universitas Hasanuddin. Sejak tahun 2000, Penulis diangkat sebagai Dosen Tetap Yayasan pada Universitas Tompotika Luwuk. Sebelumnya, Penulis pernah sebagai Asisten Laboratorium Fisika Dasar pada Universitas Muslim Indonesia (1992-1995) dan Guru Honorer STM UMI Makassar dan STM Panca Marga Makassar (1995-1997). Penulis dapat dihubungi di [email protected]
Syaiful Bahri Syam, ST., MT. Pria kelahiran Makassar ini memulai karirnya di dunia akademik sebagai Dosen Tetap Yayasan sejak tahun 2003. Pada tahun 2015, diangkat sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik pada Fakultas Teknik Universitas Tompotika Luwuk. Menyelesaikan pendidikan Sarjana Teknik Arsitektur pada Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia, Makassar dan Pascasarjana untuk Program Studi Teknik Perencanaan Prasarana pada Universitas Hasanuddin. Sejak tahun 2011, penulis juga aktif sebagai konsultan perencana dan konsultan pengawas untuk proyek-proyek infrastruktur. Penulis dapat dihubungi di [email protected]
I Putu Jati Arsana, ST. MT. merupakan dosen Fakultas Teknik Universitas Tompotika Luwuk. Ia telah menerbitkan beberapa buku di antaranya Etika Profesi Insinyur: Membangun Sikap Profesionalisme Sarjana Teknik dan Manajemen Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah.