Syarwani Ahmad, Dr, Drs. MM, lahir di Mengulak OKU Timur, Sumatera Selatan, 16 Desember 1949 putra ke tiga dari enam bersaudara dari Bapak Ahmad Sya’ari gelar Puting Ratu dan ibu Rohima. Menyelesaikaen pendidikan Sekolah Dasar (SD) di Desa Mengulak, Buay Madang I tahun 1962, SMP Negeri di Martapura tahun 1965, SPG Negeri di Palembang tahun 1968. Melanjutkan di FKIP Universitas Sriwijaya tamat Sarjana Muda tahun 1978, dan meneruskan ke jenjang S1 tahun 1988. Melanjutkan ke jenjang Program Pascasarjana (S2) tahun 2001. Kemudian meneruskan ke Program Doktor (S3) di Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta Jurusan program Manajemen Pendidikan selesai pada tahun 2009.
Menikah tahun 1972, dengan Hj. Rusmalana, SPd yang bertugas sebagai Pengawas TK/SD di Kecamatan Plaju Palembang. Dikaruniai 4 (empat) anak terdiri dari 2 laki-laki dan 2 Perempuan, kesemuanya sudah menikah, dan sekrang memiliki cucu 12 orang.
Meniti suatu pekerjaan, diangkat sebagai Guru SD Negeri no. 88 di Kecamatan Seberang Ulu II Palembang pada tahun 1971. Kemudian pada tahun 1977 diangkat sebagai Penilik Kebudayan di Kecamatan Seb Ulu I dan tahun 1981 mutasi ke Kandepdiknudcam Ilir Timur I Palembang sampai tahun 1984. Kemudian di angkat sebagai Kepala Sub Bagian Kepegawaian di Kandepdikbud Kotamadya Palembang hingga tahun 1990. Kemudian dipindahkan ke Kanwil Depdikbud Provinsi Sumatera Selatan dengan jabatan Kepala Sub Kepangkatan Edukatif (KPE) Bagian Kepegawai hingga tahun 1997. Kemudian di angkat menjadi Kepala Bagian Keuangan Kanwil Depdikbud Provinsi Sumatera Selatan hingga tahun 2001. Kemudian diangkat sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Dinas Diknas Provinsi Sumatera Selatan hingga tahun 2005. Mengakhiri masa tugas sebagai PNS, diangkat sebagai Koordinator Pengawas pada Dinas Diknas Provinsi Sumatera Selatan hingga 31 Desember 2008.
Disamping sebagai PNS, juga mengabdi di bidang Pendidikan mulai dari Guru/Kepala SMP, Guru SMA, dan sebagai Dosen tetap pada STKIP PGRI Palembang yang sekarang menjadi Universitas PGRI Palembang. Pernah bertugas sebagai dosen luar biasa pada AKPER Muhamadiayah Palembang dari tahun 1991 sampai 1995. Tahun 1996-2000 ditugasi sebagai Ketua STKIP PGRI Palembang dan pada masa jabatan tersebut dipercaya oleh Ketua YPLP-PT-PGRI Sumsel sebagai Ketua Panitian perubahan bentuk dari STKIP-PGRI Palembang menjadi Universitas PGRI Palembang, yang mendapat SK dari Mendikbud bulan Juni tahun 2000. Dengan perubahan bentuk dari STKIP menjadi Universitas, diberi tugas sebagai Pembantu Rektor II tahun 2000-2001, dan dipindahkan sebagai Dekan FKIP- PGRI Palembang dari tahun 2001-2009. Kemudian tanggal 7 Nopember 2009 terpilih menjadi Rektor Universitas PGRI Palembang dua priode berturut-turut hingga 2017.
Semasa kuliah aktif mengikuti kegiatan organisasi kemahasiswaaan antara lain HMI, Resimen Mahasiswa (Menwa), dan Senat Mahasiswa. Setelah bekerja menjadi Guru mulai tahun 1969 masuk menjadi anggota PGRI, dan dipercaya menjadi Pengurus PGRI Kecamatan Seberang Ulu II, Pengurus PGRI Kota Palembang, Sekretaris Umum PGRI Provinsi Sumatera Selatan, Wakil Ketua PGRI Provinsi Sumatera Selatan, dan Tahun 2010 menjadi Ketua PGRI Propinsi Sumatera Selatan hingga bulan Februari 2015.
Organisasi lain yang diikuti sampai sekarang adalah Wakil Ketua Himpunan Sarjana Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia (HISPISI) Sumatera Selatan, Anggota Dewan Pakar ICMI Sumatera Selatan, anggota Dewan KAHMI Sumsel. Wakil Ketua APTISI Wilayah II-A (Sumsel dan Babel), Wakil Ketua APTISI Pusat, Sekterais ABPTSI Wilayah Sumatera Selatan, dan Anggota Pengurus BAP-SM Prop Sumatera Selatan 2006, Anggota Dewan Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan, dan Ketua Mabigus Gerakan Pramuka Univ. PGRI Palembang, Penghargaan yang pernah diperoleh dari Presiden RI, berupa Lencana Satya Karya 20 tahun dan Lencana Satya Karya 30 tahun. Dan Penghargaan Satya Karya Pramuka dari Kwarnas Gerakan Pramuka tahun 2013.