Wuryaningsih Dwi Lestari
Pengajar mata kuliah Manajemen Keuagan, Akuntansi Manajemen, Akuntansi Biaya, dan Penganggaran Perusahaan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Gelar sarjana beliau raih di Universitas Negeri Sebelas Maret Surakarta, dan Master Ekonomi Manajemen beliau lalui di Universitas Muhammadiyah Surakarta. Hingga sekarang masih aktif di UMS sebagai pengajar dan peneliti.
Setiap tahunnya beliau melakukan penelitian di bidang ekonomi manajemen. Pengalaman penelitian beliau seperti Analisis Pengaruh Implementasi Relationship Marketing terhadap Kepuasan Petani (Studi Kasus PT London Kelapa Sawit di Kecamatan Megang Sakit Kabupaten Musi Rawas, serta Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, dan Harga terhadap kepuasan dan Loyalitas Konsumen Outlet di Yogyakarta. Hasil penelitiannya beliau presentasikan pada seminar nasional. Publikasi ilmiah beliau ada di jurnal dan prosiding ber-ISBN.
Beberapa publikasi ilmiah yang beliau lakukan dalam 5 tahun terakhir yaitu Pengaruh Locus of Control Terhadap Kinerja Karyawan ( Diterbitkan dalam Jurnal Prosiding Seminar Nasional Edisi 23-24 Maret 2013), dan Analisis Pengaruh Rasio Profitabilitas Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Perbankan Yang terdagtar di BEI tahun 2008-2010 (Diterbitkan dalam jurnal prosiding Seminar Nasional Edisi 23-24 2013)
Salam dan sapa serta berminat bekerjasama lainnya dapat disampaikan kepada beliau melalui email: [email protected]. Atau [email protected]
Siti Fatimah Nurhayati
Lahir di Blora, tanggal 13 April 1968. Beliau adalah seorang Dosen Ekonomi Pembangunan pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dengan latar belakang pendidikan S2 di Universitas Gadjahmada (UGM) Yogyakarta mengambil bidang ilmu manajemen (sumberdaya manusia) pada tahun 1999-2000; dan menempuh S1 pada tahun 1989-1993 dengan mengambil bidang ilmu ekonomi (ilmu ekonomi dan studi pembangunan) di Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang.
Selama bekerja di UMS, beliau mengampu mata kuliah ekonomi sumber daya manusia; ekonomi pembangunan I & II; makro ekonomi 1 & 2; perilaku organisasi; bisnis pengantar; kewirausahaan; metodologi penelitian; ilmu kealaman dasar; ilmu sosial dan budaya dasar; statistik I & II; ekonomi publik II; ekonomi regional; pengantar manajemen; strategis pemasaran; serta budaya organisasi.
Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat yang pernah dilakukan meliputi:
Pemberdayaan ekonomi orang tua siswa autis sekolah ceria mandiri melalui kelompok wirausaha pada tahun 2017
Penyuluhan manajemen keuangan keluarga pada ibu-ibu warga desa Tlogoharjo kecamatan Giritontro kabupaten Wonogiri yang didanai oleh UMS (program pengembangan individu dosen) pada tahun 2016-2017
Penyuluhan manajemen keuangan keluarga pada ibu-ibu PKK desa Klodran kecamatan Colomadu kabupaten Karanganyar yang didanai oleh UMS (program pengembangan individu dosen) pada tahun 2014-2015
Analisis penentuan tingkat fertilitas dalam rumah tangga di desa Pacitan pada tahun 2014 yang didanai oleh LPPM UMS
Penyuluhan dan kontribusi wirausaha bagi remaja masjid al-chasanah di Ngangkruk, Gondang Rejo, Karanganyar yang didanai oleh UMS (program pengembangan individu dosen) pada tahun 2013-2014
Analisis pertumbuhan ekonomi dan distribusinya: studi antar daerah di provinsi Jawa Timur pada tahun 2013 yang didanai oleh LPPM UMS
Selain melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, beliau pernah menjadi pemakalah seminar ilmiah dalam temu ilmiah/seminar nasional seperti University Research Colloquium (URECOL) dan Seminar nasional dan the 2ndcall for syariah paper. Artikel ilmiah yang pernah dipublikasi yaitu Identifikasi sektor unggulan kabupaten Lamongan dalam jurnal Telaah bisnis ISSN 1411- 6375 vol 14 no 1 tahun 2013. Salam dan sapa dapat disampaikan kepada beliau melalui email: [email protected].
Zulfa Irawati, SE, MSI lahir di Surakarta, 17 Februari 1971. Beliau merupakan seorang Dosen Manajemen pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Ilmu S1 nya diselesaikan pada tahun 1996 di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) dengan mengambil bidang ilmu Ekonomi-Manajemen, sedangkan S2 diselesaikan pada tahun 2004 dengan bidang ilmu yang sama di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Sekarang beliau masih menempuh pendidikan S3 di Universitas Sebelas Maret (UNS).
Mata kuliah yang diampu selama menjadi dosen di UMS meliputi: Manajemen keuangan, manajemen keuangan internasional, manajemen perbankan, teori portofolio dan analisis investasi, operation reseach, manajemen operasi, sistem informasi manajemen dan manajemen lembaga keuangan.
Beberapa penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dibidang ekonomi dilakukannya. Salah satu hasil penelitiannya ada dalam Prosiding Seminar Nasional dan Call for Paper 2014 Research Methods and Organizational Studies ISBN 978- 602-70429- 1-9. Beliau juga pernah menjadi pemakalah dalam Konferensi Nasional Ekonomi & Bisnis (KNEB) I. Salam dan sapa serta berminat kerjasama lainnya dapat disampaikan kepada beliau melalui email: [email protected]
Sri Murwanti
Pengajar mata kuliah Matematika Ekonomi, Metode kuantitatif Untuk Pengambilan Keputusan, Makroekonomika Pengantar, Laboratorium Manajemen, dan Aplikasi Komputer di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Ilmu S1 nya dari Universitas Muhammadiyah Surakarta, Master bidang ekonomi di Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Setiap tahun beliau melakukan penelitian dibidang ekonomi, hasil penelitiannya beliau presentasikan pada seminar nasional yang dipublikasikan pada prosiding dan jurnal. Beberapa jurnal yang telah beliau presentasikan yaitu Optimalisasi LAZ (Lembaga Amil Zakat) di Tingkat RT (Rukun Tetangga) Guna Meningkatkan Daya Saing Bangsa (dipresentasikan tahun 2011 dalam pertemuan ilmiah “Membangun daya saing organisasi”), Impact of Soybean Prices Fluctuation on Selling Tempe in Islamic Economy Perspective (dipresentasikan tahun 2012 di UNISBANK dalam pertemuan ilmiah “Internasiona Seminar of Islamic Economic with Theme “Recent Development of Islamic Thought”), Peran Keuangan Lembaga Mikro Syariah Untuk Usaha Mikro ddi Wonogiri (dipresentasikan tahun 2013 dalam pertemuan ilmiah “Peran Perbankan Syariah dalam Penguatan Kapasitas UMKM Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional”).
Selain buku ini, buku yang pernah beliau buat yaitu Buku Ajar Matematika Ekonomi yang diterbitkan sendiri oleh Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Salam dan sapa dapat disampaikan kepada beliau melalui email: [email protected]
Muhammad Sholahuddin
Pengajar mata kuliah Ekonomi Islam dan Lembaga Ekonomi dan Keuangan Syariah di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muhammadiyah Surakarta (www.ums.ac.id). Ilmu S1 nya dari Universitas Sebelas Maret, Master bidang Ekonomi dan Keuangan Syariah Universitas Indonesia dan sampai buku ini terbitkan beliau sedang menyelesaikan disertasi tentang Islamic business coaching di International Islamic University of Malaysia.
Setiap tahun beliau melakukan penelitian di bidang ekonomi kreatif dan ekonomi Islam. Hasil penelitiannya ada di berbagai prosiding yang dipresentasikan baik pada acara seminar maupun conference di dalam dan luar negeri.
Beberapa buku yang beliau tulis diantaranya: Lembaga Keuangan dan Ekonomi Syariah (Pererbit Ombak Yogyakarta, 2016), A Meaningful Life (Penerbit Singapura, 2013), Kamus Istilah Ekonomi, Keuangan dan Bisnis Syariah (Penerbit Gramedia, 2011), World Economic Revolution with Muhammad (Penerbit MasMedia Sidoarjo, 2009) dan Editor buku “Transasi & Etika Bisnis Islami” dan “Pasar Modal Syariah”.
Buku-buku yang sudah diterbitkan biasanya djadikan materi training beliau di berbagai kota. Diantara materi training beliau seperti “Menjadikan Hidup Lebih Bermakna”, “Akad Bisnis Syariah”, dan “Transaksi dan etika Bisnis Syariah”.
Salam dan sapa serta berminat mengundang beliau untuk mengisi training atau kerjasama lainnya dapat disampaikan kepada beliau melalui email: [email protected]