Rekomendasi Buku Pengantar Manajemen | Untuk Kuliah Terbaik

Apakah Kamu mahasiswa yang sedang mencari buku pengantar manajemen atau buku manajemen dasar? Jika iya, Kami akan bagikan daftar rekomendasi buku manajemen terbaik dan pastinya best seller untuk referensi kuliah.

Ada yang mengambil jurusan manajemen? Menyinggung tentang cabang ilmu manajemen, memang memiliki cabang ilmu banyak banget. Ada manajemen bisnis, manajemen keuangan, manajemen ekonomi, manajemen sarana prasarana untuk sekolah dan pastinya masih ada banyak lagi manajemen yang lain.

Nah, buat kamu nih yang barangkali ingin sedang mencari cari buku pengantar manajemen yang sesuai jurusan dan fokus kamu. Kamu bisa memilih beberapa rekomendasi buku pengantar manajemen berikut ini. buku siapa sajakah itu? langsung saja simak ulasan berikut ini.

Oh iya, jangan khawatir jika buku di bawah ini tidak sesuai dengan yang kamu cari, kamu bisa mencari koleksi buku manajemen di toko buku online Deepublish.

Daftar Buku Manajemen Terbaik veris Deepublish

Tanpa basa-basi lagi, langsung melihat daftar buku terbaik untuk mahasiswa yang ingin mencari buku manajemen khususnya untuk kuliah.

Affiliate Buku

1. Buku Dasar-Dasar Manajemen

Buku dasar manajemen

Untuk Kamu yang menempuh dunia industri, psikologi atau manajemen pasti akan ada mata kuliah khusus yang membahas tentang dasar-dasar manajemen. Nah, buku yang satu ini sangat cocok untuk kamu.

Buku ini membahas setiap organisasi, perusahaan, lembaga pendidikan, organisasi masyarakat, ataupun yang lainnya pasti memerlukan perencanaan dalam setiap kegiatan organisasinya, baik perencanaan produksi, perencanaan rekrutmen sumber daya, perencanaan anggaran, dan lain sebagainya.

Buku pengantar manajemen dasar membahas ilmu yang sangat luas, antara lain sebagai beriku.

  • Perencanaan dalam Manajemen
  • Pengorganisasian
  • Penetapan Tujuan Organisasi
  • Manajemen, Manajer dan Kepemimpinan
  • Koordinasi dam Rentang Manajemen
  • Standar Pengendalian dan Manajemen Modern
  • Pemotivasian dan Komunikasi dalam Organisasi
  • Manajemen Perspektif Islam Peluang dan Tantangan Bisnis Syariah
  • Dasar-Dasar Bisnis Syariah

Untuk lebih detail mengenai isi buku, bisa baca tabel berikut dan klik juga “Detail Buku”

PenulisDr. Ajat Rukajat, M.M.Pd. dan Dr. Hj. Astuti Darmiyanti, M.A.Ed., Ed.D.
KategoriBuku Referensi 
Bidang IlmuManajemen
ISBN978-623-02-5148-1
Ukuran14×20 cm
Halamanx, 157 hlm
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2022
Pembelian BukuDetail Buku

2. Buku Pengantar Manajemen

Buku pengantar manajemen

Buku yang satu ini cocok untuk mahasiswa yang mengambil mata kuliah pengantar manajemen ataupun dosen yang mengajar mata kuliah ini. Banyak sekali materi yang dibahas dalam buku ini, antara lain sebagai berikut.

  • Bab I Konsep Dasar Manajemen;
  • Bab II Fungsi-Fungsi Manajemen;
  • Bab III Perkembangan Ilmu Manajemen;
  • Bab IV Manajer dan Manajemen;
  • Bab V Manajer dan Lingkungan Eksternal Organisasi;
  • Bab VI Proses Perencanaan;
  • Bab VII Wewenang, Delegasi dan Sumber Daya Manusia;
  • Bab VII Pengorganisasian dan Struktur Organisasi;
  • Bab VIII Motivasi dan Kepemimpinan;
  • Bab IX Manajemen Konflik; dan
  • Bab X Pengawasan.

Manajemen memang tidak harus dipelajari oleh jurusan yang mengambil konsentrasi manajemen tetapi juga luas penggunaanya. Bahkan dalam dunia teknik, projek dan juga organisasi juga butuh. Jadi, tidak akan rugi jika membeli buku ini. Untuk detail bukunya, silakan klik “Detail Buku” dalam tabel di bawah ini.

PenulisHodi, S.I.P., M.M.
KategoriBuku Ajar
Bidang IlmuManajemen
ISBN978-623-02-5147-4
Ukuran15.5×23 cm
Halamanx, 154 hlm
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2022
Pembelian BukuDetail Buku

3. Buku Manajemen – Perilaku Orgasasi

Manajemen - Perilaku Orgasasi

Tema-tema dalam buku ajar ini merupakan hasil kajian dari para pakar perilaku organisasi. Bahan ajar ini disusun dalam 14 (empat belas) bab, yaitu

  • Bab I Organisasi dan Perilaku Organisasi;
  • Bab II Dasar-Dasar Perilaku Individu, Hukum Perbedaan Individu;
  • Bab III Persepsi dan Stres di Lingkungan Kerja;
  • Bab IV Motivasi, Teori dan Penerapannya;
  • Bab V Dinamika Kelompok;
  • Bab VI Komunikasi, Konflik dan Negosiasi;
  • Bab VII Kepemimpinan dan Kekuasaan;
  • Bab VIII Struktur dan Budaya Organisasi;
  • Bab IX Perilaku Organisasi Lintas Budaya;
  • Bab X Manajer dan Aktivitas Manajer;
  • Bab XI Ilmu Sistem (Science System);
  • Bab XII Pendekatan Sistem dalam Manajemen;
  • Bab XIII Perilaku melalui Aktivitas Belajar dan Perkuatan;
  • Bab XIV Organisasi.
PenulisYohanes Susanto dan Muhammad Yusuf
KategoriBuku Ajar
Bidang IlmuManajemen
ISBN978-623-02-4796-5
Ukuran17.5×25 cm
Halamanxii, 229 hlm
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2022
Pembelian BukuDetail Buku

4. Buku Pengantar Manajemen – M. Anang Firmansyah & Budi W. Mahardhika

Buku Pengantar Manajemen

Rekomendasi buku pengantar manajemen pertama adalah karya M. Anang Firmansyah dan Budi W. Mahardhika. Buku ini dibagi menjadi banyak bab. Tentu saja tidak semua bab akan saya ulas di sini karena keterbatasan tempat dan lokasi. Pada prinsipnya, buku ini akan mengulas beberapa poin penting, diantarannya adalah mengulas tentang manajemen ilmu dan seni. Tentu saja, setiap orang yang menjalankan manajemen memiliki cara dan rumusnya sendiri.

Hal menarik yang akan kamu pelajari di sini adalah belajar tentang organisasi. Ini cocok buat kamu nih yang aktif dalam organisasi. Siapa yang menyangka jika aktif berorganisasi itu salah satu cara gratis belajar manajemen. Oh iya, belajar manajemen itu tidak melulu secara teoritis, tetapi juga perlu secara praktek juga. Coba lihat, teman-teman kamu yang sukses secara manajemen, pasti memiliki pengalaman organisasi justru dari sana.

Buku pengantar manajemen terbitan deepublish ini tidak hanya mengulas satu sudut pandang saja. Tetapi juga mengulas tentang staffing. Nah, ini penting dikuasai nih buat kamu yang ingin menjadi seorang manager atau ingin menjadi seorang HRD. Setidaknya ilmu staffing ini menjadi penentu kualitas karyawan yang akan kamu pekerjakan. Ilmu lain yang juga harus dikuasai yang ingin dipoisisi manajemen, juga perlu menguasai directing dan controlling.

Directing dan controling menjadi kunci sukses dan tidaknya managerial. Lalu apa saja sih modal dasarnya? Di dalam buku pengantar manajemen menyebutkan butuh yang namannya motivasi dan komuniasi yang seiring dan sehaluan tentunya. Pada intinya, semua di bahas di sini secara tuntas dan lengkap. Buat kamu nih yang ingin mendapatkan buku ini, kamu bisa pesan langsung di sini.

Detail Buku : 

PengarangM. Anang Firmansyah dan Budi W. Mahardhika
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuManajemen
ISBN978-602-475-330-6
Ukuran15.5×23 cm
Halamanxvi, 363 hlm
Tahun Terbit2018

5. Buku Pengantar Manajemen – Sarinah dan Mardalena

Buku Pengantar Manajemen

Promo Buku

Buat kamu yang mengambil fokus pendidikan, maka rekomendasi buku pengantar manajemen yang cocok buat kamu adalah buku pengantar manajemen karya Sarinah dan Mardela. Jadi di sini kamu akan mempelajari seluk beluk manajemen. Diantarannya akan mengulas dan mengupas tentang pemahaman berbagai usaha. Tentu saja dalam menjalankan usaha butuh yang namannya tujuan. DImana tujuan tersebut melibatkan banyak orang. Itu berarti banyak hal yang perlu dipersiapkan dan triknya, semuanya di kupas di buku.

Buku setebal 199 halaman tidak sekedar memberikan cara mencapai tujuan. Tetapi juga menyampaikan bagaimana sih pentingnya manajemen dalam pengelolaan organisasi. Bagaimanapun juga, manajemen bukanlah ilmu yang sederhana dan sepele. Setidaknya buku pengantar manajemen ini pulalah yang mengantarkan kita lebih bisa menjalankan usaha bisnis lebih terstruktur dan tertata. Sebenarnya tidak hanya untuk urusan bisnis, tetapi juga untuk urusan manajemen organisasi pun juga dibutuhkan.

Kadangkala dalam menjalankan suatu usaha, baik itu bisnis, organisasi hingga bekerja di kantor sekalipun, kita akan menemui banyak permasalahan yang kompleks bukan. Nah, ada faktor penyebab kenapa masalah itu muncul dan masih banyak aspek kenapa masalah itu semakin mempersulit masalah.

Nah, buku terbitan 2017 lalu ini akan mengupas pula aspek dan fungsi manajemen dalam upaya meminimalisir masalah dan risiko. Diantarannya bagaimana cara melakukan perencaan, koordinasi, membangun motivasi karyaan dan masih banyak lagi. Tentu saja semuanya hanya bisa kamu baca di sini.

Detail Buku : 

PengarangSarinah dan Mardalena
InstitusiSTKIP YPM Bangko
KategoriBuku Ajar
Bidang IlmuManajemen
ISBN978- 602-401-849-8
Ukuran15.5×23 cm
Halamanviii, 199 hlm
 Tahun 2017

6. Buku Pengantar Manajemen Sarana dan Prasarana Sekolah – Irjus Indrawan

Buku Pengantar Manajemen

Ternyata buku pengantar manajemen ada yang fokus mengupas manajemen sarana dan prasarana sekolah loh. Barangkali kamu salah satu yang sedang mencari buku referensi ini. Jadi, di sini nantinya kamu akan mempelajari sarana apa saja sih yang ada disekolah seain gedung sekolah itu sendiri.

Siapa yang menyangka jika manajemen sarana dan prasana sekolah pun memiliki ulasan bab sendiri dan penting.

Karena sarana dan prasarana ini pulalah yang nantinya akan menunjang dan membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan melahirkan anak-anak yang berdaya. Kita tahu bahwa kemajuan dan kesuksesan melahirkan peserta didik ketika semua kebutuhan dan sarananya terpenuhi. Sehingga memudahkan peserta didik lebih mudah memahami pembelajaran.

Irjus Indrawan, sebagai penulis buku ini menuliskan secara menarik dan asyik. Ia menggunakan bahasa penyampaian yang mudah dipahami. Di sini, selain kamu akan mempelajari tentang apa saja bentuk sarana dan prasarana, kamu pun akan diantarkan pada bab bagaimana cara mendayagunakan dan mengadakan komponen secara langsung dan tidak langsung. Tujuannya jelas, yaitu memberikan kontribusi proses pendidikan secara optimal.

Masih menyinggung tentang pengadaan sarana dan prasarana. Pastinya masih dibutuhkan proses, diantarannya perencanaan, penggunaan, pengadaan, penghapusan dan pengaturan. Tanpa hal-hal tersebut, maka sarana dan prasarana pendididkan tidak akan berjalan lancar. Karena tidak semua sarana dan prasarana tersebut dapat dibeli (bisa karena tidak ada uang untuk membeli atau memang tidak ada yangmembeli) maka dari itu besar kemungkinannya hanya disewakan. Maka, untuk menyikapi semua kendala yang terjadi, maka tidak bisa membuat keputusan sendiri. Butuh diskusi dan kesepakatan oleh pengurus yang ada di sekolah.

Buku manajemen setebal 84 halaman ini secara garis besar akan memperkenalkan bagaimana cara membuat perencanaan secara matang, dengan meminimalisir kemungkinan terjadinya kesalaha. Sehingga meningkatkan efisiensi hasil kerja. Buat kamu yang ingin mempelajari buku pengantar manajemen yang satu ini, bisa langsung dapatkan di toko online kami ya.

Detail Buku : 

Pengarang Irjus Indrawan
Institusi Penulis Universitas Islam Indragiri
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuManajemen
ISBN978-602-280-874-9
UkuranB5
Halamanx, 84 hlm

7. Buku Pengantar Ilmu Ekonomi – Drs. Jimmy Hasoloan, MM.

Buku Pengantar Ilmu

Rekomendasi buku pengantar manajemen yang selanjutnya tidak berfokus pada manajemen, tetapi di bidang ilmu ekonomi. Kamu bisa memperluas lagi ilmu manajemen yang sudah kamu pelajari sebelum-sebelumnya.

Buku yang ditulis Jimmy Hasoloan ini memang cocok buat kamu yang mengambil jurusan ekonomi. Menyinggung ilmu ekonomi di masyarakat umum lebih akrab dengan cara menghemat. Namun seiring berkembanganya waktu, pengantar manajemen ekonomi pun juga semakin berkembang.

Misalnya perkembangan dalam menyikapi arus perekonomian yang terus berubah dari masa ke masa. Menariknya, pengertian ekonomi itu sendiri pun selalu dihubungkan dalam kondisi dan situasi yang berbeda.

Terjadinya ketidaksamaan kondisi perekonomian ini pun dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya adalah kemampuan faktor produksi dalam menghasilkan produknya (baik produk jasa atau barang). Bisa juga dipengaruhi oleh keinginan masyarakat mendapatkan barang dan jasa yang kurang pula.

Maka dari itu, buku yang dibandrol dengan harga Rp 85.000 ini pun juga menyampaikan manajemen untuk menyikapi permasalahan yang ditimbulkan. Agar terjadi keseimbangan. Nah, buat kamu nih yang tertarik dan ingin mendapatkan bukunya, bisa tinggal pesan di sini.

Detail Buku : 

PengarangDrs. Jimmy Hasoloan, MM.
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuEkonomi
ISBN978-602-7811-30-0
Ukuran21 cm
Halamanx, 246 hlm.;
HargaRp 85.000
Tahun 2013

Sekarang sudah mengetahui kan rekomendasi buku pengantar manajemen yang bagus untuk mahasiswa? Sekarang keputusan ada pada kalian, jika kalian ingin mendapatkan buku terbaik dan ilmu yang sangat banyak bisa beli langsung buku-buku di atas. Baca juga rekomendasi buku manajemen yang lain.

Tinggalkan komentar