Deskripsi
Sinopsis Buku Penurunan Kepekaan Rasa Manis: Meninjau Dampak Diabetes
Buku Penurunan Kepekaan Rasa Manis: Meninjau Dampak Diabetes
Manusia mempunyai kemampuan untuk merasakan berbagai macam rasa seperti manis, asam, pahit, dan asin. Akan tetapi, komplikasi panjang diabetes melitus (DM) dapat menyebabkan penurunan kepekaan rasa. Rasa manis merupakan rasa yang paling berpengaruh pada penderita DM. Penurunan kepekaan rasa manis pada penderita diabetes dapat menyebabkan asupan gula lebih tinggi sehingga hal ini dapat berkontribusi terhadap kontrol glikemik. Ada kemungkinan gangguan pengecapan pada penderita diabetes terabaikan oleh pasien, oleh karena itu perlu dilakukan diagnosis dini dan penatalaksanaan penurunan kepekaan rasa pada diabetes. Lebih awal teridentifikasi akan dapat memberikan manfaat dalam meningkatkan perawatan pasien dan membantu dalam mencapai kontrol glikemik yang lebih baik. Buku berjudul Penurunan Kepekaan Rasa Manis: Meninjau Dampak Diabetes ini membahas tentang penurunan kepekaan rasa yang dapat terjadi pada penyandang diabetes melitus tipe 2. Diharapkan dengan hadirnya buku ini, penyandang diabetes melitus tipe 2 dapat selalu menjaga kesehatan dan berhati-hati dalam konsumsi makanan terutama yang manis karena hal tersebut dapat memberikan dampak buruk pada kontrol gula darah pasien. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Introduksi
- Lidah Sebagai Organ Pengecap
- Komponen-Komponen Pengecapan
- Diabetes Melitus Dan Faktor-Fakto Risiko Penurunan Kepekaan Rasa
- Evaluasi Fungsi Pengecapan
- Skema Penindaklanjutan
- Faktor-Faktor Risiko Penurunan Kepekaan Rasa Manis Pada DM Tipe 2
- Keterkaitan Faktor-Faktor Risiko PKR Manis Pada DM Tipe 2
Buku Penurunan Kepekaan Rasa Manis: Meninjau Dampak Diabetes ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari.
Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.