E-Book Rekayasa Pengendalian Angka Kuman Udara
Setiap individu perlu mempunyai pemahaman mengenai sanitasi atau penyehatan udara ruang maupun ambient sangat diperlukan. Pasalnya, udara sebagai komponen lingkungan penting dalam kehidupan perlu dipelihara dan ditingkatkan kualitasnya sehingga memberikan daya dukung bagi makhluk hidup. Kualitas udara ruangan lingkungan kerja tidak memenuhi persyaratan kesehatan dapat menimbulkan gangguan kesehatan. Selain itu, udara juga bisa menjadi airborne desease, yakni sebagai media penularan berbagai penyakit. Oleh karena itu, perlu adanya upaya-upaya desinfeksi udara untuk mencegah air borne desease.
Buku ini merupakan sehimpun hasil riset dari uji coba bermacam teknologi pengendalian angka kuman udara yang secara praktis berisi gambaran angka kuman udara di tempat-tempat tertentu. Alhasil, diharapkan buku ini bisa memperkaya khazanah ilmu pengetahuan dapat bermanfaat untuk menggugah dan memantik rasa ingin tahu pembaca supaya mempelajari tentang pengendalian angka kuman udara.
Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Mikrobiologi Udara
- Faktor Prediksi Angka Kuma Udara
- Pengendalian Angka Kuman Udara
- UV dan Aerator untuk Menurunkan Angka Kuman Udara dan Kadar Debu
- Eco Enzyme dan Penurunan Angka Kuman Udara
- Ion Plasma dan Penurunan Angka Kuman Udara
E-Book Rekayasa Pengendalian Angka Kuman Udara ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish Digital