Tentang Penulis
Dina Ramadhanti, dilahirkan di Lipek
Pageh, Alahan Panjang pada 5 Mei 1989.
Merupakan anak kedua dari empat
bersaudara dari pasangan Amel Edi dan
Emil Yenti, S.Pd. Penulis menghabiskan
masa kecil dan remajanya di kampung
halaman, di Jorong Lipek Pageh Kanagarian
Salimpek Kecamatan Lembah Gumanti Kabupaten Solok.
Pendidikan yang telah di selesaikan selama di kampung halaman, yaitu SD Negeri 14 Parak Tabu Lipek Pageh, lulus pada tahun 2001; SMP Negeri 2 Lembah Gumanti, lulus pada tahun 2004; SMA Negeri 1 Kota Solok, lulus pada tahun 2007. Setelah itu, penulis melanjutkan studi ke Padang hingga akhirnya menyelesaikan S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang pada tahun 2011, dengan gelar Sarjana Pendidikan
(S.Pd.) dengan predikat cumlaude. Penulis juga telah memperoleh gelar Magister Pendidikan (M.Pd.) pada Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia S2 Program Pascasarjana Universitas Negeri Padang pada tahun 2014 juga dengan predikat cumlaude. Saat masih menjadi
mahasiswa penulis juga aktif dalam organisasi mahasiswa dengan bergabung di Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang periode 2009-2010.
Karya tulis yang berhasil diselesaikan berkenaan dengan spesifikasi keilmuan yang dimiliki, yaitu dalam bentuk skripsi dan tesis. Pertama, skripsi yang berjudul ”Peningkatan Kemampuan Menulis Karangan Narasi Siswa Kelas VII-E SMP Negeri 2 Lembah Gumanti dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe CIRC (Cooperative Integrated Reading And Composition)”. Kedua,
tesis yang berjudul ”Pengembangan Modul Pembelajaran Menulis Cerpen Berbasis Contextual Teaching and Learning
(CTL) Siswa Kelas IX SMP Negeri 2 Lembah Gumanti Kabupaten Solok”. Semenjak Februari 2014, penulis mengabdikan diri sebagai staf pengajar di Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia STKIP PGRI
Sumatera Barat. ”Di Setiap langkah ada doa orangtua yang selalu menyertaimu”, demikian motto penulis agar tetap semangat dan optimis dalam mencapai setiap target dalam hidup.
Dina RamadhantiProfesi/Instansi