Eko Saputro, S.Pt., M.Si., penulis buku ini dilahirkan
pada tanggal 9 Oktober 1983 di Kabupaten Grobogan, Jawa
Tengah. Penulis adalah anak pertama dari lima bersaudara
dari pasangan petani kecil Bapak Rusmin (almarhum) dan
Ibu Suwarti. Pendidikan dasar sampai menengah
diselesaikan di Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan,
Jawa Tengah. Penulis diterima sebagai mahasiswa IPB
Angkatan 41 di Program Studi Teknologi Hasil Ternak,
Departemen Ilmu Produksi dan Teknologi Peternakan,
Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor melalui jalur
Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) pada tahun
2004 dan diselesaikan pada tahun 2008. Pendidikan S2
penulis diselesaikan di Magister Ilmu Ternak, Fakultas
Peternakan, dan Pertanian, UNDIP selama 1,7 tahun (2014-
2016) melalui tugas belajar Kementerian Pertanian. Tahun
2009 penulis lulus ujian seleksi CPNS Kementerian Pertanian
dan ditempatkan di Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP)
Batu, Jawa Timur sebagai Calon Widyaiswara. Tahun 2012
penulis diangkat sebagai widyaiswara di BBPP Batu oleh
Menteri Pertanian atas rekomendasi dari Lembaga
Administrasi Negara (LAN) RI. Spesialisasi kewidyaiswaraan
penulis adalah teknologi hasil ternak. Penulis lebih intens
pada pascapanen dan pengolahan daging. Penulis sehari-hari
juga praktisi butcher di RPH BBPP Batu. Penulis juga
merupakan instruktur pada diklat teknis butcher di beberapa
LDP Butcher milik Kementerian Pertanian.
Penulis telah beberapa kali mengikuti diklat teknis
butcher. Beberapa diantaranya yaitu Training on Butchery
and Meat Processing di Southern Qeensland Institute of
TAFE (SQIT) Australia pada tahun 2013; Diklat Teknis
Butcher PT. Elders Indonesia pada tahun 2012; dan Training
of Trainer (TOT) Butcher Kementerian Pertanian pada tahun
2012.