Deskripsi
Sinopsis Buku Kebertahanan Permukiman di Tepian Air Kota Pontianak
Buku Kebertahanan Permukiman di Tepian Air Kota Pontianak Kota-kota tepian air selalu menarik perhatian khususnya polemik perkembangan kawasan tepian air. Kota Pontianak merupakan salah satu kota tepian air yang bersejarah dan telah eksis selama lebih dari dua abad. Uniknya, dengan perubahan tata ruang secara fisik dan non fisik yang terjadi selama ratusan tahun, permukiman di tepian air Kota Pontianak justru semakin berkembang dan bertahan hingga kini, walaupun berada di wilayah yang rentan bencana. Buku ini disusun dalam konteks kebertahanan permukiman di tepian air, khususnya permukiman rumah panggung di tepian sungai. Kebertahanan dan kerentanan bencana dapat memengaruhi respons adaptasi dan mitigasi yang dikelola oleh masyarakat baik secara struktural dan non struktural, serta secara fisik dan non fisik. Pada aspek fisik, buku ini membahas secara spasial pemanfaatan lahan di tepian sungai di Kota Pontianak pada periode abad 18 sampai dengan abad 21, tipologi permukiman, risiko-risiko kerentanan bencana di tepian sungai baik genangan, pasang surut, kerusakan bangunan rumah, dan risiko kebakaran. Sedangkan aspek non fisik, buku ini membahas karakteristik masyarakat, sejarah periode bermukim, respons mitigasi dan adaptasi masyarakat, kearifan lokal masyarakat, hingga kebertahanan masyarakat yang tinggal di permukiman rumah panggung di tepian sungai Kota Pontianak. Pada bagian akhir sub bab disajikan pembahasan mengenai perkembangan permukiman, model prediksi perkembangan permukiman pada tahun 2030, faktor-faktor yang memengaruhi perkembangan permukiman, serta korelasi kerentanan bencana terhadap prediksi perkembangan permukiman di tepian sungai Kota Pontianak. Tentunya buku ini sampai kepada kesimpulan dan rekomendasi teoretis untuk para dosen dan peneliti yang berminat dalam kajian riset lanjutan. Serta rekomendasi praktis bagi masyarakat dan pemerintah. Buku Kebertahanan Permukiman di Tepian Air Kota Pontianakini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.