Deskripsi
Sinopsis Buku Filsafat Ilmu
Buku Filsafat Ilmu FILSAFAT sering disebut menjadi ibu dari segala pengetahuan teru[1]tama ilmu pengetahuan (science) sebuah pengetahuan. Bahkan ada ungkapan yang menyatakan bahwa semua orang berpikir, tetapi tidak semua orang bisa menjadi filosof. Maksud dari ungkapan ini bahwa tidak semua berpikir meru[1]pakan kegiatan berfilsafat. Berpikir merupakan sebuah kemampuan dasar yang dimiliki manusia yang menjadi diferensial dari makhluk lainnya. Bahkan, Aristoteles menyebutnya dengan “animale rationale” yang seolah-olah ingin menyatakan bahwa manusia itu hewan yang berakal. Dengan berpikir, manusia menjadi haus akan jawaban dari segala hal yang dihadapinya. Rasa haus akan pengetahuan tentang apapun yang mereka hadapi selama hidupnya. Pengetahuan yang diperolah manusia ini kemudian dapat digunakan untuk mengembangkan dirinya dalam kehidupan sehingga dapat membangun sebuah peradaban. Karena itulah cara hidup manusia dari waktu ke waktu terus berubah, berbeda dengan binatang. Seperti halnya, untuk makan manusia dapat mengembangkan suatu makanan menjadi berbagai macam jenis menu masakan yang berbeda-beda. Tidak seperti binatang yang secara alami hanya memiliki satu cara makan yang dilakukan tanpa proses pengolahan tertentu. Dalam konteks inilah dapat dikatakan bahwa dengan berpikir dan pengetahuan yang dimiliki manusia, mereka mampu mengelola alam, berbeda dengan binatang hanya terus dikendalikan oleh alam. Secara umum filsafat ilmu adalah segenap pemikiran yang reflektif terhadap persoalan-persoalan mengenai segala hal yang menyangkut landasan ilmu maupun hubungan ilmu dengan segala segi dari kehidupan manusia. Filsafat ilmu dapat dijadikan sebagai sebuah telaah kritis terhadap metode yang digunakan oleh ilmu tertentu terhadap lambang-lambang dan struktur penalaran tentang sistem lambang yang digunakan. Upaya untuk mencari kejelasan mengenai dasar-dasar konsep, sangka wacana dan postulat mengenai ilmu. Filsafat ilmu memiliki fokus untuk mengurai segala hal tentang ilmu pengetahuan, mulai dari hakikat ilmu, tujuan ilmu, metode ilmu, hingga relasi ilmu pengetahuan dengan kehidupan manusia secara real. Melalui buku ini, penulis berharap dapat membantu para pembaca khususnya dosen dan mahasiswa yang ingin mempelajari lebih dalam tentang konsep filsafat ilmu. Buku ini juga sebagai salah satu tambahan referensi keterkaitan filsafat ilmu dengan ilmu PPKn, agama, dan etika. Selain itu, buku ini dapat pula dijadikan acuan bagi para praktisi yang sedang menjalankan tugas-tugas sebagai pengajar yang berhadapan langsung dengan permasalahan filsafat ilmu. Buku Filsafat Ilmu ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.