I Wayan Putu Sutirta Yasa

Prof. Dr. dr. I Wayan Putu Sutirta Yasa, M.Si.

Dosen/ Universitas Udayana

About

Penulis lahir di Karangasem, tanggal 13 Mei 1957. Putra pertama dari seorang guru Sekolah Dasar. Penulis menyelesaikan pendidikan sekolah dasar di Sekolah Dasar No. 5 Karangasem (1966-1971). Sekolah Menengah Pertama di SMP Negeri No.1 Karangasem (1971-1973), dan Pendidikan SMA di SMA Negeri I Karangasem (1973-1976). Kemudian melanjutkan ke Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (1977-1985). Sempat mengabdi di Departemen Patologi Klinik FK UNUD sebelum diangkat menjadi ASN pada tahun 1986 sampai sekarang. Sebagai dosen Departemen Patologi Klinik beberapa mata kuliah yang diajarkan seperti: Kuliah Patologi Klinik, Kuliah Biomedik, Imunologi Dasar, Imunodiagnostik, Metodologi Penelitian.

Buku Karya Prof. Dr. dr. I Wayan Putu Sutirta Yasa, M.Si.