Dr. Drh. Langgeng Priyanto, M.Si.
Pengurus PDHI/Sumatera Selatan
About
Dilahirkan di Wonogiri pada tahun 1974 dari ibu Gemi Sutari dan Bapak Kartorejo Surowijaya. Dibesarkan di lingkungan petani desa, membuat mental menjadi luar biasa untuk selalu maju di semua lini kehidupan. Dunia keilmuan reproduksi ternak diterpa pertama kali di program diploma Teknisi Reproduksi Satwa (TRS) di FKH IPB, lulus pada tahun 1995. Dilanjutkan di FKH IPB dari S1 lulus tahun 2002, Koas di FKH IPB lulus tahun 2004, dan dilanjutkan lagi mengambil ilmu biologi reproduksi jenjang S2 di Biologi Reproduksi FKH IPB lulus tahun 2014. Pendidikan terakhir diselesaikan di Biologi Reproduksi Program Doktor FKH UGM lulus tahun 2019. Pada tahun 2022 sampai tahun 2024 diterima diprogram post doctoral badan riset nasional Jakarta ( BRIN ) dengan judul riset kajian delay ovulasi pada sapi dan telah menerbitkan tiga jurnal internasional Q1 dan Q4.
Karier pekerjaan Dr. Langgeng Priyanto diawali di Peternakan Sapi perah Metasari farm Cimande Bogor sebagai Manager Merangkap Inseminator, selama delapan tahun dari tahun 1995 sampai 2003. Tahun 2003 pindah ke kota Palembang sampai sekarang sebagai dosen peternakan di Universitas Sriwijaya. Dr. Langgeng Priyanto aktif di PDHI cabang Sumatera Selatan sebagai sekretaris dari tahun 2008 sampai 2016. Mulai 2018 sampai sekarang menjadi pengurus PDHI cabang Sumatera Selatan. Pun menjabat sebagai dewan pakar di Santri Tani DPW Sumatera Selatan dan pengurus HKTI dan KTNA di kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan.
Buku Karya Dr. Drh. Langgeng Priyanto, M.Si.
Tampilkan hasil tunggal
