7 Rekomendasi Buku Hukum Administrasi Negara

Berikut ini terdapat beberapa rekomendasi buku hukum administrasi negara untuk materi kuliah di kelas atau bahan ajar bagi para dosen. Bagi yang ingin mendalami administrasi Negara sudah tidak terlalu sulit dan kerepotan. Karena sekarang kamu bisa dapatkan buku hukum administrasi Negara. Setidaknya dengan mempelajari dan menguasai ilmu administrasi Negara menjadi lebih melek hukum.

Melek hukum itu penting. Mengingat Indonesia sebagai Negara hukum. Sayangnya banyak masyarakat yang tidak memahami dan melek terhadap hukum. Oleh itu sebabnya, buku hukum administrasi Negara salah satu buku bacaan yang penting.

Daftar Rekomendasi Buku Hukum Administrasi Negara

Membicarakan tentang buku hukum administrasi negara, berikut ada beberapa rekomendasi yang perlu kamu tahu. Apa sajakah itu? berikut ulasannya.

1. Buku Hukum Administrasi Negara: Fenomena Hukum di Ruang Publik

Buku Hukum Administrasi Negara: Fenomena Hukum di Ruang Publik

Apabila mahasiswa mempelajari dan mengamati tentang hukum administrasi negara, pasti bilang bahwa administrasi publik adalah kompleks, bahkan mekanisme publik yang paling kompleks. Makanya perlu buku yang cocok untuk mempelahari hal ini, salah satunya buku dari Dr. Ardiansyah, S.H., M.H.

Dalam buku ini membahas beberapa hal penting dalam setiap babnya, antara lain sebagai berikut.

Program Afiliasi
  • Hukum Administrasi Negara (Scope, Perkembangan dan Fenomena)
  • Agency Hukum Administrasi Negara
  • Keputusan Hukum dalam Perspektif Administrasi Negara (proses sampai penegakan)
  • Peranan Pemerintah dalam Konteks Hukum Administrasi Negara
  • Sistem Hukum Administrasi Negara
  • Kekuatan Hukum Administrasi Negara
  • Kebijakan Hukum Administrasi Negara
  • dan Fenonema Hukum Administrasi Negara di Ruang Publik

Untuk lebih jauh mengenai buku ini, Kamu bisa klik “detail buku” dan pastinya buku ini akan sangat membantu sebab kelengkapan isinya yang sangat memukau.

PenulisDr. Ardiansyah, S.H., M.H.
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuHukum
ISBN978-623-02-4409-4
Ukuran15.5×23 cm
Halamanxii, 178 hlm
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2022
Pembelian BukuDetail Buku

2. Buku Hukum Administrasi Negara dalam Kajian Teori dan Praktik

Dalam buku ini penulis menjelaskan negara hukum dan sistem pemerintahan termasuk ruang lingkup dan objeknya. Dalam menjalankan pemerintahan diperlukan sebuah instrumen dalam penyelenggaraan pemerintahan sehingga legalitas sebuah kegiatan dalam pengelolaan administrasi negara dapat dipertanggungjawabkan. 

Buku ini dapat dijadikan sebuah bahan acuan dan bahan pertimbangan bagi setiap pejabat negara, politikus, dan masyarakat dalam pelaksanaan penyelenggaraan pelayanan publik. Dalam buku ini membahas beberapa bab, yaitu:

  • Pengertian dan Hubungan dalam Hukum Administrasi Negara
  • Sumber Hukum Administrasi (Pengertian, Sumber hukum, asas, otonami daerah)
  • Perbuatan Administrasi Negara
  • Asas Umum pemerintahan yang Baik
  • Bentuk Negara dan Sistem Pemerintahan
  • Instrumen Pemerintah
  • Kekuasaan dan Wewenang Pemerintah
  • Otonomi Daerah Sebagai Upaya Peningkatan Pelayanan Publik

Dan pastinya masih banyak lagi yang dibahas. Lebih jelasnya mengenai buku yang ditulis oleh Bambang Sugianto, S.H., M.Hum. dan Evi Purnamawati, S.H., M.H. bisa klik “Detail buku” di bawah ini.

PenulisBambang Sugianto, S.H., M.Hum. dan Evi Purnamawati, S.H., M.H.
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuHukum
ISBN978-623-02-4342-4
Ukuran15.5×23 cm
Halamanxiv, 196 hlm
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2022

3. Buku Hukum Administrasi dan Tata Kepemerintahan yang Baik (Good Governance)

Buku Hukum Administrasi dan Tata Kepemerintahan yang Baik (Good Governance)

Bagi kamu mahasiswa dan bahkan praktisi terkait hukum administrasi negara, wajib banget memiliki buku yang satu ini sebab dalam uku ini mengkaji sistem pemerintahan, jabatan pemerintahan, pegawai pemerintahan, konsep dan karakteristik tata kepemerintahan yang baik (good governance), konsep hukum administrasi, tindakan pemerintahan, wewenang pemerintahan, maladministrasi, sarana hukum pemerintahan, dan perwujudan good governance melalui penerapan AUPB (asas-asas umum pemerintahan yang baik).

Selain itu, buku ini sejak awal sengaja ditulis untuk melengkapi referensi mata kuliah Hukum Administrasi, Hukum Kepegawaian, Sistem Pemerintahan Indonesia, dan Sistem Hukum Indonesia. Berikut ini informasi lengkap dan spesifikasi bukui karya Josef Mario Monteiro, S.H., S.I.P., M.H.

PenulisJosef Mario Monteiro, S.H., S.I.P., M.H.
InstitusiUniversitas Nusa Cendana
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuHukum
ISBN978-623-02-3673-0
Ukuran15.5×23 cm
Halamanx, 116 hlm
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2021
Pembelian BukuDetail Buku

4. Buku Pengantar Hukum Administrasi Indonesia

Buku Pengantar Hukum Administrasi Indonesia

Buku ini spesial daripada buku-buku yang lainnya, yaitu fokus studi kasus di Indonesia. Selain itu, penulis buku ini sangat banyak dan diterbitkan juga di UGM Press yang membuat buku ini sangat penting dan harus dimiliki oleh mahasiswa sebagai acuan dalam belajar dan pendamping kuliah.

  • Hukum Administrasi dan Administrasi Secara Umum
  • Sumber Hukum Administrasi
  • Susunan pemerintahan di Indonesia
  • keputusan Tata Usaha Negara
  • Sarana Tata Usaha Negara II
  • Barang-Barang Milik Negara/Pemerintah
  • Kedudukan Hukum Para Petugas Publik
  • Sanksi-Sanksi
  • dan masih banyak lagi bab yang dibahas.
Program Afiliasi

Untuk lebih jelas mengenai buku ini, bisa klik detail buku dalam tabel berikut ini.

PenulisPhilipus M. Hadjon, dkk
Institusi
KategoriBuku Referensi 
Bidang IlmuHukum
ISBN978-979-420-064-3
PenerbitUGM Press
Ukuran14,5 cm x 21 cm
Halaman393 Halaman
KetersediaanPesan Dulu
Tahun2019
Pembelian BukuDetail Buku

5. Buku Hukum Administrasi Negara

Buku Hukum Administrasi Negara

Rekomendasi buku hukum administrasi negara karya Nur Asyah, S.H., M.H. salah satu buku yang referensi yang wajib dimiliki setiap mahasiswa yang mengambil jurusan hukum. Kenapa? Karena buku ini akan mengupas banyak hal. Diantarannya akan mengulas tentang ruang lingkum dan pengertian administrasi negara.

Sebuah negara yang kuat sudah pasti karena negara tersebut memiliki sistem. Tanpa sistem, maka negara akan carut marut. Nah, di sinilah kamu pun akan mempelajari sistem hukum itu seperti apa dan bagaimana. Agar sistem hukum nasional aman dan terkendali. Di bab ini pula kamu pun akan mempelajari tentang hukum administrasi juga. Pastinya di dalam hukum administrasi ini ada sub poin yang tidak kalah penting.

Hampir semua materi yang akan kamu pelajari di dalam buku hukum administrasi negara semuanya penting dan krusial. Selain beberapa poin di atas, ada juga bab yang akan mengajarkan tentang letak hukum administrasi negara dalam sistematika hukum. Bab ini memang lebih komprehensif dan lebih dalam, karena tidak hanya mengupas secara permukaannya saja, tetapi sudah masuk hingga kebagian lebih dalam. Nah, barulah di bab selanjutnya kamu pun akan mempelajari tentang bagaimana melakukan pembagian hukum administrasi negara yang tidak bisa dilakukan secara sembrono.

Jadi buku terbitan setebal 100 halaman ini bisa kamu dapatkan di website Deepublish, sebagai penerbit buku. Soal harga, tenang karena harga bukunya hanya 85.000 harga segitu tidak sampai menjebol isi dompet kamu lah. Jika dilihat ilmu yang akan kamu terima, harga segitu bukanlah seberapa.

Detail Buku :

PengarangNur Asyiah, S.H., M.H.
Institusi Universitas Samudra Langsa
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuHukum
ISBN978-602-453-966-5
Ukuran17.5×25 cm
Halamanviii, 100 hlm
Harga85.000
 Tahun 2018
Pembelian BukuDetail Buku

6. Buku Hukum Tata Negara dan Hukum Administrasi Negara

Buku Hukum Tata Negara

Bahasan dan topik paling menarik untuk diperbincangkan saat ini memang politik. Sedangkan politik itu sendiri selalu dihubung-hubungkan dengan hukum. Nah, mensoal tentang hukum pula, pasti akan mengulas tentang kenegaraan. Nah, buku berjudul Hukum tata negara dan hukum administrasi negara karya Teuku Saiful Bahri Johan ini buku yang wajib kamu baca.

Seberapa menariknya sih buku ini? setidaknya buku hukum ini akan membukakan mata tentang hukum, sehingga dalam bermedia sosial kita bisa lebih cerdas dan tidak mudah latah share akibat ketidaktahuan fakta yang tengah terjadi. Jadi buku hukum tata negara dan hukum administrasi negara memiliki sifat fundamental. Tidak hanya itu, ternyata hukum tata negara dan hukum administrasi memiliki hubungan yang sama dengan hubungan antara hukum perdata dan hukum dagang.

Jadi apabila keduanya saling dipisahkan, karena alasan yang kurang tepat, maka akan kebutuhan akan pembagian kerja yang secara praktis diperlukan sebagai akibat pesatnya perkembangan hukum korporatif dari masyarakat hukum territorial.

Buku yang diterbitkan oleh salah satu penerbit buku di jogja ini dikemas lebih menarik dan lebih menyenangkan. Karena di buku ini akan dijabarkan secara jelas, lugas, tegas dan mudah dipahami. Adapun poin-poin yang akan kamu pelajari, seperti mempelajari susunan, tugas, cara badan menjalankan tugas, dan wewenang. Menariknya lagi, ternyata hukum tata negara dan hukum administrasi negara itu sebatas kepentingan pembagian kerja, yang bersifat praktis, dengan kata lain bukan karena lasan prinsipil.

Buku setebal 429 halaman ini pun akan membukakan sudut pandang dan mata kamu terkait hukum. Salah satunya dengan memiliki bukum hukum administrasi negara ini.

Detail Buku : 

PengarangTeuku Saiful Bahri Johan
InstitusiKementerian Dalam Negeri RI
KategoriBuku Ajar
Bidang IlmuHukum
ISBN978-602-453-734-0
Ukuran17.5×25 cm
Halamanxvi, 429 hlm
HargaRp 172000
Terbit2018
Pembelian BukuDetail Buku

7. Buku Politik Hukum

Politik Hukum Sosial

Rekomendasi buku hukum administrasi negara yang ketiga adalah buku politik hukum, yang fokus mengkaji secara pendekatan sosial. Buku yang ditulis oleh Agus Anjar, S.Sos., M.Si tidak kalah menarik dan seru. Kenapa? karena kita tahu sendiri bahwa kehidupan sosial masyarakat kita jauh lebih asyik kita ulik dibandingkan isu politik.

Jadi buku setebal 240 halaman ini pun dikemas lebih kritis dan lebih pedas bagi petinggi. Kenapa? Karena buku ini lebih condong pada masyarakat sekitar. Menggabungkan elemen petinggi dan masyarakat. Menariknya lagi, buku di tulis dari hasil pengamatan dan pertimbangan penulis yang melihat pemimpin daerah yang justru mementingkan urusannya sendiri, dibandingkan mengurus urusan rakyat.

Buku keluaran Deepublish ini memang memberikan perspektif yang lebih segar dan lebih mengasyikan. Karena masyarakat pun seolah suarannya tersampaikan. Dari segi akademisi, buku ini pun juga tidak kalah keren, karena para mahasiswa khususnya yang mempelajari ilmu ini akan lebih terbuka dan juga lebih kritis mensikapi.

latar belakang buku hukum administrasi negara ini bisa dikatakan juga karena adannya kelesuhan dan kegalauan beberapa daerah terhadap administrasi dan pengembilan kebijakan di tempat mereka. Tidak lain dan tidak bukan karena disebabkan oknum yang terlibat tindak pidana korupsi. Seperti yang kita tahu bahwa tindakan korupsi tidak hanya menjamur di kelas atas, tetapi juga di kalangan tingkat darah sekalipun.

Adapun poin dan bab-bab yang akan kamu pelajari di dalam buku ini. bab pertama, jelas akan dijelaskan dasar atau sejarah perpolitikan di Indonesia. Ini cara efektif agar mahasiswa tidak mengalami shock. Sehingga perlu perkenalan dasar terlebih dahulu. Setidaknya mahasiswa tahu sejarah perpolitikan terlebih dahulul.

Barulah masuk di bab selanjutnya, yang akan fokus menyorot pada politik hukum. Nah, di bab politik hukum inilah akan ada banyak sekali pembahasan yang tidak akan habis. Misalnya ada topik tentang kebijakan pemerintah dan pemerintahan daerah.

Agar tidak sekedar mengetahui duni hukum saja. Maka kamu pun nanti juga akan diajak untuk mempelajari tentang keuangan. Pentingnya mempelajari keuangan agar mahasiswa bisa kritis menyikapi manuver politik yang berseliweran dimedia sosial dan internet.

Nah, setidaknya ada beberapa poin keuangan yang akan kamu pelajari di sana. Diantarannya tentang keuangan APBN dan APBD dan DD. Tidak lupa pula juga akan mempelajari tentang lembaga tertinggi dan tinggi negara yang disertai dengan analisis sosiologi hukum terhadap kejahatan peruntang-undangan.

Dari segi harga, buku ini bisa kamu dapatkan dengan harga lebih terjangkau loh. CUkup dengan harga 86.000 kamu sudah bisa dapatkan ilmunya. Karena tidak hanya beberapa poin yang ditegaskan sebelumnya. Tetapi kamu juga akan lebih melek tentang hubungna politik dan kemerdekaan, kebenaran dan etika. Pas deh buku hukum administrasi Negara ini untuk mahasiswa yang ingin terjun di dunia politik dan di dunia hukum.

Detail Buku : 

PengarangAgus Anjar, S.Sos., M.Si.
KategoriBuku Referensi
Bidang IlmuHukum
ISBN978-623-209-988-3
Ukuran14×20 cm
Halamanxxiv, 240 hlm
HargaRp 86.000
Tahun 2019

Beli Sekarang

Demikian artikel tentang 3 Rekomendasi Buku Hukum Administrasi Negara, semoga dengan referensi di atas kamu bisa mengetahui buku yang pas untuk kamu beli ya. Baca juga artikel yang lain ya :

1. Pengertian Hukum Pidana Materiil Dan Formil
2. 6 Rekomendasi Buku Hukum Terbaik

beli buku hukum

Tinggalkan komentar