Belajar Fisika Dasar Kemagnetan Dengan Buku Ini – Kamu masih kuliah? Atau mungkin justru masih duduk dibangku SMA? Pastinya kamu masih jiwa muda. Lagi semangatnya mempelajari ilmu magnet percintaan dengan lawan jenis bukan? Sekarang mah bukan lagi jamannya mempelajari magnet cinta. Tetapi kamu sedang ada di masa mempelajari fisika dasar kemagnetan. Siapa tahu dari mempelajari kemagnetan ini kamu pun menemukan teori baru.
Tapi tunggu dulu, buku ini didedikasikan buat kamu yang mahasiswa atau pelajar SMA yang memiliki cita-cita menjadi guru dan fokus di ilmu kemagnetan loh. Nah, barangkali kamu penasaran, di dalam buku ini mengulas apa saja sih? Langsung saja kita spoiler buku karya Dr. Siska Desy Fatmaryanti, M.Si.
Belajar Fisika Dasar Kemagnetan Dengan Buku Ini
Beberapa hal yang akan dibahas dalam buku fisika dasar kemagnetan ini antara lain :
1. Medan Magnet
Ilmu fisika dasar kemagnetan tentu saja mengawalinya dengan memperkenalkan medan magnet. Medan magnet dalam hal ini bukan medan magnet secara teoritis. Tetapi lebih pada pemanfaatan dalam kehidupan sehari-hari. ternyata medan magnet dapat dimanfaatkan untuk mendeteksi sidik jari dalam kasus pencurian, pembunuhan dan semacamnya, yang intinya mencari data pelaku.
Di bab ini, kamu juga akan mempelajari arah garis-garis medan magnet dengan bantuan kompas. Nah, sebelumnya seperti yang sudah kamu ketahui bahwa magnet memiliki dua kutub yang saling berlawanan yang disebut dengan kutup U yang saling menolak dan kutub S yang saling tarik menarik.
Tahukah kamu jika ternyata kompas dapat digunakan untuk menandai garis medan magnet. Melalui pengamatan arah jarum kompas di sekitar magnet batang, kamu akan tahu bahwa medan magnet di luar titik magnet keluar dari kutub utara menjju kutub selatan.
Siska Desy Fatmaryanti pun juga menyampaikan bahwa jika sebuah magnet batang dipotong menjadi dua atau dipotong kecil-kecil, maka tiap potongan memiliki kutub utara dan kutup selatan sendiri. Di bab ini kamu pun juga akan belajar jika ternyata ilmu kemagnetan ada yang bersifat permanen yang meskipun dipotong kecil sekalipun, mereka tetap memiliki dua sifat tersebut.
2. Sumber Medan Magnet
Bisa dibilang ilmu fisika dasar kemagnetan ini menarik. Karena tidak sekedar mempelajari magnet sebagai benda yang bisa menarik benda yang memiliki sifat yang sama saja. Tetapi ilmu medan magnet inipun juga terjadi adlam kehidupan kita. Nah, di bab ini kamu akan belajar tentang hukum biot-savart.
Hukum biot-savart adalah ilmu yang mempelajari hubungan antara listrik. Pertamakali yang menemukan ilmu ini adalah Hans Christian Oersted. Penemuan dilakukan hanya karena dia mengamati gerakan jarum kompas di sekitar arus listrik. Adapun tokoh lain seperti Andre-Marie yang mampu menjelaskan fenomena arus listrik yang dapat menarik serpihan besi.
Membicarakan ilmu fisika dasar kemagnetan, pastinya kita akan mengenal dan belajar tentang gaya magnet antara dua konduktor parallel. Nah di poin inilah akan dijelaskan terjadinya konduktor paralele karena terdapat beberapa konduktor sejajar yang membawa arus pada arah yang sama akan tarik menarik dan konduktor-konduktor sejajar yang membawa arus pada arah yang berlawanan akan tolak menolak.
Buku terbitan Deepublish juga menyebutkan bahwa ada beberapa sumber medan magnet. Diantarannya medan magnet di solenoid dan ampere. Tidak hanya itu, kamu pun juga akan mempelajari tentang fluks magnet itu apa, disertai dengan contoh kasus, sehingga kamu bisa lebih paham.
Beli buku kimia juga yaa..
3. Hukum Faraday
Saat mempelajari fisika dasar kemagnetan, pernahkah kamu mendengar atau memahami hukum faraday itu apa saja? Jadi hukum faraday adalah arus listrik yang dapt diinduksikan dalam suatu rangkaian sekunder oleh suatu medan magnet yang berubah-ubah.
Pada umumnya, arus induksi muncul hanya untuk waktu yang singkat, ketika medan magnet yang menembus kumparan sekundar berubah. Bagaimana jika kemagnetannya di nilai yang tetap, maka arus dalam kumparan sekunder pun akan menghilang. Nah di halaman 85 kamu juga akan ditunjukan hasil eksperimen terkait teori hukum faraday ini.
Jadi kelebihan atau keunggulan buku ini menyertai contoh kasus atau hasil eksperimen untuk memudahkan pemahaman. Karena bagaimanapun juga, butuh praktek agar lebih memahami dan tidak sekedar teori. Dari segi penyampaian, buku ini pun juga lebih renyah karena disampaikan menggunakan bahasa yang mudah dipahami.
4. Induktansi
Barangkali ada yang belum tahu induktansi itu apa dan diterapkan untuk apa. Padahal sebenarnya kamu sudah sering kamu temui. Salah satunya logam detector yang ada di bandara atau di mal-mal. Pasti ada alat untuk mengecek apa yang kamu bawa bukan? Nah itulah induktansi yang masih ada kaitanya dengan ilmu fisika dasar kemagnetan.
Di bab inilah kamu akan belajar bagaimana ggl diindukasikan dalam sebuah rangkaian sebagai hasil dari perubahan fluks dan prinsip induktansi bersama. Selain itu di bab ini kamu pun juga akan belajar bagaimana menelaan karakteristik rangkaian yang terdiri atas inductor, resistor dan kapasitor dalam berbagai kombinasi. Salah satunya adalah kombinasi induktansi diri, rangkaian RL, induktansi bersama dan energy dan medan magnet.
Tidak hanya itu, kamu pun juga akan mengenal tentang apa itu osilasi dalam rangkaian LC dan cara pengaplikasiannya. Setidaknya di sini kamu pun jadi tahu bagaimana mengoperasikan dna melakukan perhitungan. Karena dijelaskan rumus perhitungannya juga.
Itulah sedikit spoiler buku keluaran 2019 dari Deepublish. Sebenarnya ada banyak sekali materi yang diulas dan dipaparkan lebih detail. Buat kamu yang ingin mendapatkan buku ini bisa langsung dapatkan bukunya toko buku online kami ya.
Detail Buku :
Pengarang | Dr. Siska Desy Fatmaryanti, M.Si. |
Institusi | Universitas Muhammadiyah Purworejo |
Kategori | Buku Ajar |
Bidang Ilmu | Sains dan Teknologi |
ISBN | 978-623-02-0334-3 |
Ukuran | 15.5×23 cm |
Halaman | xviii, 197 hlm |
Tahun | 2019 |
Terimakasih sudah membaca artikel “Kuasai Fisika Dasar Kemagnetan dengan Baca Buku Ini”, baca juga artikel lain :
1. Berpikir Reflektif Dalam Matematika – Review Buku
2. Review Buku Sistem Informasi: Analisis dan Perancangannya