E-Book Cara Menghitung Keuntungan Petani Lahan Kering
Peningkatan produksi pangan di Indonesia masih terus diupayakan, salah satu alternatif peningkatan produksi pangan adalah dengan memanfaatkan seluruh lahan yang tersedia untuk produksi produk pertanian, khususnya lahan yang selama ini abelum termanfaatkan secara maksimal, yakni lahan kering.
Pemanfaatan lahan kering merupakan salah satu alternatif yang dapat dilakukan untuk dapat meningkatkan produksi pertanian nasional. Produktivitas lahan kering rata rata saat ini mempunyai tingkat produktivitas masih lebih rendah karena tingkat kesuburan yang rendah, namun potensi luasannya sangat tinggi. Selain produktivitas yang rendah indek pertanamannya juga belum maksimal karena ketersediaan air merupakan faktor pembatas dalam usahatani, sehingga tidak dapat dilakukan sepanjang tahun.
Buku referensi ini berisi materi mengenai cara menghitung keuntungan atau pendapatan dari petani di lahan kering. Mempelajari bagaimana menggunakan sumber daya secara efisien dan efektif pada suatu usaha pertanian agar diperoleh hasil maksimal dan keuntungan menjadi lebih tinggi. Cara menganalisis keuntungan ini penting dilakukan oleh petani, mengingat petani hanya mengandalkan ingatannya saja, sehingga hanya melakukan recall, di mana dengan recall atau mengingat, biasanya ada beberapa hal yang terlupa, sehingga akan mempengaruhi keuntungan
Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Pendahuluan
- Pertanian Lahan Kering
- Usahatani
- Perbandingan Budidaya Padi Lahan Kering dan Lahan Basah
- Analisis Pendapatan dan Keuntungan Usahatani
- Contoh Perbandingan Perhitungan Keuntungan Usahatani Padi Lahan Kering dan Irigasi
- Pengelolaan Lahan Kering Berkelanjutan
E-Book Cara Menghitung Keuntungan Petani Lahan Kering ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish Digital