Deepublish Digital Store

E-Book Mencegah Pergerakan Pipa Hidrokarbon Di Daerah Lereng Bertanah Lunak: Implementasi Sistem Perkuatan Dinding Dan Tiang

Detail Ebook

Penulis
Dr.Ir.Mutadi, MT.,M.E.
Halaman
viii, 146 hlm
Tahun Terbit
2024

Penerbit
Deepublish Digital

Beli Buku

Sinopsis Buku

E-Book Mencegah Pergerakan Pipa Hidrokarbon Di Daerah Lereng Bertanah Lunak: Implementasi Sistem Perkuatan Dinding Dan Tiang

Jaringan pipa merupakan alat transportasi material minyak dan gas (migas) atau hidrokarbon yang dibangun menuju kilang produksi Fase I dari sumur-sumur produksi atau yang disebut juga dengan titik hulu. Pada kilang produksi Fase I terjadi proses pemisahan antara air dengan zat-zat lain yang tidak diperlukan. Bahan migas yang memenuhi syarat untuk proses produksi Fase II dikirimkan menuju kilang produksi atau kilang LNG, sedangkan migas yang sudah siap dan memenuhi ekspor dikirimkan menuju titik penyerahan menggunakan jaringan pipa ekspor. Jaringan pipa digunakan untuk menyalurkan bahan migas yang sudah diolah di kilang produksi ke perumahan sebagai bahan gas alam serta ke industri seperti petrokimia dan pupuk, sedangkan BBM atau bahan bakar minyak dikirim menuju terminal-terminal penyimpanan. Jalur sepanjang saluran pipa ini disebut sebagai Right of Way (ROW).

Di Indonesia, terdapat masalah yang sangat kritis akibat ROW. Ditemukan banyak pelanggaran yang dilakukan oleh masyarakat di lahan yang seharusnya bebas dari hunian penduduk, kegiatan

industri dan kegiatan lainnya sebagai jalur-jalur pipa yang berada di daratan. Masih banyak di antara mereka yang memanfaatkan lahan tersebut untuk membangun rumah, toko, pertanian, dan keperluan hidup lainnya.

Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaramya:

  • Jaringan Pipa Di Indonesia
  • Berbicara Tentang Tanah Lunak
  • Defleksi Dan Efisiensi Dalam Sistem Perkuatan Dinding Dan Tiang Untuk Jaringan Pipa
  • Perhitungan Plaxis Dan Bore Pile
  • Prototipe Sistem Perkuatan Dinding Dan Tiang
  • Index Properties Dan Identifikasi Sistem Perkuatan Dinding Dan Tiang Untuk Jaringan Pipa
  • Numeris Dan Plaxis
  • Kaitan Defleksi Dinding Penahan Dan Deformasi Tiang Dengan Pipa

E-Book Mencegah Pergerakan Pipa Hidrokarbon Di Daerah Lereng Bertanah Lunak: Implementasi Sistem Perkuatan Dinding Dan Tiang ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish Digital

Beli E-Book Lain dari Deepublish Digital