E-Book Perspektif Faktor Nonkeuangan dan Keuangan Menciptakan Nilai Ekonomi Perusahaan
Nilai ekonomi sebuah perusahaan tidak hanya diukur dari aspek keuangan seperti pengendalian biaya, pendapatan, beban pokok pendapatan, laba kotor dan bersih, dan nilai tambah ekonomi; melainkan juga dapat diukur dari faktor nonkeuangan seperti kinerja karyawan juga adanya pelatihan dan pengembangan yang dilakukan oleh perusahaan.
Aspek-aspek ini kemudian saling bertaut satu sama lainnya dan menciptakan bauran baru yang berimplikasi kepada banyak hal. Di buku inilah bauran ini coba dijelaskan dengan memeriksa saling-ikat antaraspek nilai ekonomi yang melibatkan beberapa perusahaan jasa konstruksi yang ada di Indonesia.
Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Interaksi Indikator “Leading Lagging” Peningkatan Nilai Ekonomi Perusahaan
- Aspek-Aspek di dalam Hubungan Kontinum Nilai Ekonomi Perusahaan
- Menilik Silanh -Kait Antar Aspek Nilai Ekonomi dan Perusahaan yang Terlibat
- Interpretasi Nilai Ekonomi Perusahaan
E-Book Perspektif Faktor Nonkeuangan dan Keuangan Menciptakan Nilai Ekonomi Perusahaan ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish Digital