Deepublish Digital Store

E-Book Tata Kelola Kolaboratif: Solusi Ketahanan Hutan di Indonesia

Detail Ebook

Penulis
Dr. Dody Ruswandi, M.S.C.E.
Halaman
x, 216 hlm
Tahun Terbit
2023

Penerbit
Deepublish Digital

Beli Buku

Sinopsis Buku

E-Book Tata Kelola Kolaboratif: Solusi Ketahanan Hutan di Indonesia

Pada tahun 2015, kondisi hutan di Indonesia menjadi sorotan dunia. Hal ini lantaran saat musim panas yang cukup panjang mengakibatkan kebakaran hutan cukup ekstrem. Meskipun kebakaran ini juga terjadi pada berbagai negara seperti di Australia, Amerika Serikat, dan negara Eropa lainnya, perhatian besar tetap tertuju kepada Indonesia sebab dampak besar dari terjadinya bencana ini berupa asap yang luas hingga sampai ke negara tetangga. Salah satunya contohnya seperti bencana kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Kalimantan Tengah. Kerja sama antara beberapa pihak, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah, stakeholders hingga masyarakat atau bentuk tata kelola kolaboratif menjadi upaya pencegahannya.

Buku berjudul Tata Kelola Kolaboratif: Solusi Ketahanan Hutan di Indonesia ini membahas berbagai pokok bahasan yang meliputi pelaksanaan pengurangan risiko bencana, tata kelola kolaboratif dalam upaya penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan, faktor yang mendukung dan menghambat, serta model rekomendasi tata kelola kolaboratif yang diusulkan oleh penulis, yakni adanya tambahan variabel contextual wisdom yang selanjutnya disebut dengan model collaborative governance for disaster risk reduction (CG-DRR).

Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:

  • Korelasi antara Keperintahan, Pemerintahan, Tata Kelola Kolaboratif, Manajemen Kebencanaan dalam Lingkup Kebakaran Hutan dan Lahan
  • Mengenal Wilayah & Para Pemangku Kepentingan di Daerah Rawan  Bencana Karhutla
  • Bentuk Tata Kelola Kolaboratif Penanggulangan Bencana Karhutla

E-Book Tata Kelola Kolaboratif: Solusi Ketahanan Hutan di Indonesia ini diterbitkan oleh Penerbit Deepublish Digital

Beli E-Book Lain dari Deepublish Digital