Deskripsi
Sinopsis Buku Ajar Produksi Program Televisi Multi Camera |
Buku Ajar Produksi Program Televisi Multi Camera | Buku ini khusus dibuat untuk proses belajar mengajar mata kuliah Produksi Program Televisi dengan menggunakan teknik Multi Camera. Buku ini pada prinsipnya terbagi menjadi dua versi, yang pertama adalah Produksi Program Televisi dengan menggunakan teknik Single Camera dan yang kedua Produksi Program Televisi dengan menggunakan teknik Multi Camera. Lewat buku ini, mahasiswa dapat memahami mata kuliah Produksi Program Televisi dengan menggunakan teknik Multi Camera dengan lebih mudah dan komprehensif.Multi camera merupakan sebuah teknik produksi program televisi yang menggunakan lebih dari satu kamera. Teknik ini terhubung dengan peralatan switch control yang dapat melakukan pemilihan gambar secara realtime dari beberapa sudut pandang berdasarkan penempatan kamera. Peralatan ini biasanya terdiri atas beberapa kamera, tally switcher untuk visual, mixer untuk audio, peralatan komunikasi, serta beberapa preview monitor. Sistem pengambilan gambar dan suara dengan menggunakan lebih dari satu kamera ini dalam perkembangannya, digunakan oleh stasiun TV di Amerika, Jepang Eropa dan beberapa negara maju lainnya. Multi camera identik dengan media TV, karena TV dapat diartikan sebagai produksi dengan menggunakan multi camera dan sebaliknya, multi camera adalah televisi.Harapan penulis, mahasiswa dapat menciptakan karya produksi program TV sesuai dengan kaidah-kaidah keilmuan. Buku ini akan menjelasakan tentang 1). Bagaimana mengembangkan proses sebuah ide menjadi konsep (atau ide kreatif); 2). Bagaimana sebuah manajemen produksi yang dieksekusi dapat menghasilkan sebuah karya yang artistik dan 3). Bagaimana sebuah team work menjadi kunci sukses dari tahapan demi tahapan.Buku ini terdiri dari 13 Bab yaitu tujuan dan format program multi camera, program non drama multi kamera, satuan kerja produksi multi camera, memahami strategi memproduksi program TV dengan multi camera, memahami komando dalam produksi multi camera, kebutuhan perencanaan produksi multi camera, simulasi multi camera dengan menggunakan teknik alpabhet show, persiapan produksi program TV dengan teknik multi camera, pengambilan gambar dengan mempraktekkan kaidah-kaidah sinematografi yang benar, pengambilan gambar dengan pergerakan kamera yang benar, dan terakhir adalah dasar-dasar untuk melakukan editing digital.Buku Ajar Produksi Program Televisi Multi Camera ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish |
Ulasan
Belum ada ulasan.