Deskripsi
Sinopsis Buku Analisis Mengenai Dampak Lingkungan
Buku Analisis Mengenai Dampak Lingkungan
Indonesia kini adalah Indonesia yang sangat tidak ramah lingkungan. Di setiap kota besar, sudah menjulur berbagai pita aspal dan beton menggantikan kawasan yang hijau subur. Udara sudah tidak segar lagi sehingga masyarakat merasa sumpek berkegiatan di alam terbuka. Ruang bermain sudah sangat sempit. Polusi suara pada jam-jam sibuk juga sudah memekakkan telinga. Sementara itu, berbagai gunung dan bukit yang dipakai untuk eksplorasi tambang juga menghasilkan tailing yang tak kalah jahatnya terhadap alam dan manusia. Semua ini terjadi konon demi memenuhi kebutuhan dan keinginan masyarakat yang mengalami perubahan yang spektakuler.
Tetapi, perlukah Indonesia mengorbankan kelestarian fungsi alam dan kehidupan yang nyaman bagi semua makhluk untuk mengejar semua kebutuhan dan keinginan manusia? Akal sehat akan mengatakan tidak. Lalu, muncul kesepakatan bersama untuk memberlakukan analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) sebagai usaha pelestarian fungsi lingkungan hidup. Sayang sekali tidak banyak pihak yang mengetahui seluk beluk Amdal. Tidak heran bila sebagian besar proponen proyek menganggap Amdal hanya sebuah persyaratan formalitas untuk membangun sebuah kawasan atau mengelola lingkungan hidup.
Memang, sungguh dilema bagi para proponen pengelola lingkungan hidup. Di satu sisi mereka harus mengembangkan kawasan untuk mengakomodasi kebutuhan dan keinginan masyarakat, tetapi di sisi lain mereka harus tetap melestarikan fungsi lingkungan hidup. Dilema ini akan segera terselesaikan bila mereka membaca buku ini, mengingat buku ini berbicara banyak tentang Amdal, mulai dari kegunaan Amdal, pemilihan alternatif, rencana pengelolaan lingkungan, analisis risiko lingkungan, hingga baku mutu. Lebih dari itu, cara penyajian yang dipilih penulis sangat renyah sehingga buku ini mudah dipahami. Barangkali tidak terlalu berlebihan bila buku ini kemudian perlu dibaca oleh mahasiswa, pengamat, peneliti, praktisi, dan konsultan yang punya perhatian besar terhadap pelestarian fungsi lingkungan hidup.
Buku Analisis Mengenai Dampak Lingkungan ini diterbitkan oleh UGM Press.
Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari.
Kelebihan kami :
*Buku Baru
*Original
*Pengiriman Cepat
*Stok selalu tersedia
*Packing aman & rapi
*Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.