Deskripsi
Sinopsis Buku Batu Permata Pulaki
Buku Batu Permata Pulaki
Batu Permata Pulaki adalah sebutan batu permata yang diperoleh dari kawasan suci dan keramat Pulaki. Kawasan ini termasuk ke dalam wilayah administrasi Desa Banyupoh dan wilayah adat Desa Pekraman Banyupoh. Kawasan Pulaki ini terdiri dari hamparan tanah subur yang „nyegara gunung”, bertepian pantai utara bali dan di bagian barat, selatan dan timur dikelilingi perbukitan keramat Pulaki. Dari berbagai sumber terpercaya di kawasan ini menyebutkan bahwa kawasan ini disebut keramat karena kawasan ini dahulunya sebagai pusat perkampungan, pemerintahan dan perdagangan di Bali barat bagian utara. Namun semenjak terjadinya suatu peristiwa pada abad ke-14, perkampungan ini dimusnahkan dan kemudian ditumbuhi semak belukar.
Buku ini terdiri dalam 6 bab untuk menggambarkan keunikan batu permata Pulaki dan masyarakat pengrajin permata di kawasan suci Pulaki, sebuah kawasan perbukitan di Bali Utara bagian barat.
Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Batu Permata Pulaki, Sebuah Pengantar
- Perjalanan Usaha Kerajinan Batu Permata Pulaki
- Potensi Sosial Ekonomi Batu Permata Pulaki
- Mitos Magis Batu Permata Pulaki
- Tinjauan Kimiawi Batu Permata Pulaki
- Aneka Kerajinan Batu Permata Pulaki
Buku Batu Permata Pulaki ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari.
Kelebihan kami :
*Buku Baru
*Original
*Pengiriman Cepat
*Stok selalu tersedia
*Packing aman & rapi
*Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.