Deskripsi
Sinopsis Buku Bimbang
Buku Bimbang Perihal rasa bimbang adalah rasa yang sangat saling membingungkan. Di mana, semua manusia sangat tidak ingin berada di dalamnya. Bimbang adalah tentang rasa yang tidak pernah memandang betapa ragunya hati seorang manusia dan dipilihkan beberapa pilihan untuk dirinya. Namun setelah keluar dari rasa bimbang, dapat dipastikan bahwa akan ada yang disakiti atau menyakiti atau mungkin dua insan saling tersakiti. Bimbang terlahir dari hati dan logika yang selalu berseteru dan tidak pernah bersatu. Hati yang terus berharap akan selalu dihujani kenangan yang mungkin dapat mematahkan. Hati yang tersakiti akan terus diobati oleh beberapa kenangan-kenangan manis. Keduanya, tidak pernah saling ingin mengalah sehingga pada akhirnya rasa bimbang itu akan memudar. Bukan, justru sebaliknya dan semakin terlihat jelas. Janji-janji yang pernah diingkari menjadi tidak begitu penting. Ketika bahu pernah menjadi sandaran ketika gundah dan rapuh menghampiri. Ucapan-ucapan yang pernah menusuk dada seketika hambar begitu saja. Mengingat tawa kita yang mengisi pagi ke pagi dan pernah indah pada masanya. Bimbang ini seakan menjebak diriku begitu ketat hingga tersesak, bahkan rasanya saja mampu membuat aku terlihat sangat lemah. Aku sadar, hidup itu perkara memilih atau dipilih. Memutuskan atau diputuskan. Meninggalkan atau ditinggalkan. Menyembuhkan atau disembuhkan. Hanya ada dua pilihan memang, tetapi mereka selalu menghantui hati detik menuju detik untuk segera menentukan pilihan. Buku Bimbang ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.