Deskripsi
Sinopsis Buku Bisnis Penerbangan Di Indonesia Saat Ini, Era 2003 s/d 2018 |
Buku Bisnis Penerbangan Di Indonesia Saat Ini, Era 2003 s/d 2018 | Buku ini terdiri dari beberapa bab. Bab pertama berisi tentang pendahuluhan, bab dua membahas tentang seharusnya maskapai nasional tidak kena dampak larangan terbang, bab tiga membahas tentang sea games sebagai tujuan wisata baru, bab empat membahas tentang liputan media asing tentang wabah sars di singapura, dan bab lima membahas tentang dirgantara kita kaya, namun tidak dikelola dengan baik. Dalam era globalisasi ekonomi termasuk didalamnya kebijakan open sky policy di hampir semua negara dewasa ini secara langsung akan mempengaruhi perkembangan dalam dunia angkutan teranspotasi udara, dimana tingkat persaingan berada dalam situasi hiperkompetitif. Untuk mengimbangi percepatan perubahan sistim perdagangan dunia maupun Nasional maka diperlukan pula perubahan dalam sistim angkutan utamanya angkutan udara baik perubahan perilaku pelanggan apakah dalam hal waktu dan kecepatan dan pilihan harga. Untuk itu perlu disusun suatu strategi pemasaran termasuk di dalamya aspek pelayanan yang paling baik untuk dapat mempertahankan pelanggan karena tak ada satupun bisnis yang bisa bertahan tanpa adanya pelanggan yang puas. Hanya produk yang kompetitif dan bermutu tinggi memenuhi kegunaan dan kebutuhan konsumen yang dapat bertahan di pasar. Perusahaan sebagai penjual produk jasa angkutan harus sanggup menawarkan dengan mutu pelayanan yang berkualitas dan bisa diterima oleh konsumen dari waktu ke waktu secara tepat waktu atau dalam istilah bisnis penerbangan disebut on time performance. Salah satu faktor yang memicu traffic pertumbuhan penumpang domestik dewasa ini adalah dampak dari pasca pengeboman WTC di New York tahun 2001 tanggal 11 September, dimana setelah ledakan WTC tersebut terjadi suatu phobia ketakutan yang luar biasa pada masyarakat Amerika Serikat untuk bepergian dengan naik pesawat. Dampaknya industri angkutan udara di Amerika pada tahun 2001 jatuh bangkrut, banyak pesawat yang menganggur (grounded). Rupanya peluang ini ditangkap oleh para industriawan transporatasi udara di Indonesia dengan ramai ramai menyewa secara murah pesawat jenis MD 82 yang pada tahun 2001 mulai diterbangkan oleh beberapa maskapai seperti Lion Air, Bouraq Airlines, Merpati. Buku Bisnis Penerbangan Di Indonesia Saat Ini, Era 2003 s/d 2018 ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Lihat juga kategori buku-buku yang lain: Buku Biologi | Buku Kesehatan | Buku Hukum | Buku Ekonomi | Buku Kimia | Buku Manajemen | Buku Psikologi | Buku Pendidikan | Buku Sosial Politik | Buku Metode Riset | Buku Sains dan Teknologi |
Ulasan
Belum ada ulasan.