Deskripsi
Sinopsis Buku Guru Di Antara Kompleksitas Dan Kontroversi |
Buku Guru Di Antara Kompleksitas Dan Kontroversi |
Berkembangnya segala macam sisi kehidupan merupakan bentuk nyata bahwa keberadaan kita tidak boleh berhenti di tengah jalan. Selalu bergerak untuk mengembangkan diri menjadi keharusan yang tidak bisa ditawar. Mengingat hal tersebut penulis berusaha menyatakan berbagai macam hal yang merupakan percikan permenungan dan hasil observasi realita sosial di bidang akademik. Kondisi-kondisi konseptual yang selalu bertabrakan dengan realita di lapangan menjadi bahan utama untuk penulis tuangkan dalam wujud esai atau semacam artikel. Tentu saja semua yang penulis ungkapkan merupakan perpaduan antara hal yang bersifat objektif dan subjektif. Namun demikian penulis berharap kumpulan permenungan akademik ini dapat menjadi bagian kecil dari referensi untuk mengembangkan kompetensi diri sebagai pendidik, akademisi, atau siapa pun yang tertarik dalam bidang perkembangan keilmuan dan akademik. Beragam permasalahan dalam bidang akademik senantiasa menjadi polemik yang berkepanjangan. Sering sekali diskusi, seminar, workshop digelar untuk mencari solusi segala bentuk permasalahan, namun yang terjadi masih saja semua permasalahan hanya menjadi wacana pemecahan masalah belaka. Pada dasarnya bukan tidak menemukan solusi, namun karena perkembangan dunia pendidikan yang semakin pesat menjadikan seakan-akan tidak ditemukan solusi pemecahan masalah. Ketika sebuah masalah ditemukan alternatif solusinya, pada saat yang bersamaan bahkan bisa jadi mendahuluinya, sudah tumbuh pula konsep atau hal-hal baru yang menuntut perhatian. Dapat dibayangkan betapa jauh ketertinggalan kita manakala hanya berkutat pada satu permasalahan yang dapat saja sudah menjadi sebuah konsep kedaluwarsa. Buku Guru Di Antara Kompleksitas Dan Kontroversi ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Lihat juga kategori buku-buku yang lain: Buku Biologi | Buku Kesehatan | Buku Hukum | Buku Ekonomi | Buku Kimia | Buku Manajemen | Buku Psikologi | Buku Pendidikan | Buku Sosial Politik | Buku Metode Riset | Buku Sains dan Teknologi |
Review
Belum ada ulasan.