Deskripsi
Sinopsis Buku Hukum Keluarga Islam Indonesia (Konsep Maslahah terhadap Perkembangan Hukum Keluarga Islam di Indonesia)
Buku Hukum Keluarga Islam Indonesia (Konsep Maslahah terhadap Perkembangan Hukum Keluarga Islam di Indonesia) Buku ini merupakan kajian hukum keluarga Islam di Indonesia dengan mengambil beberapa isu hukum keluarga Islam di dalam KHI, dan menyinkronkan dengan beberapa kasus di Pengadilan Agama guna untuk melihat bahwa hukum (fikih) itu bersifat elastis. Misalnya: di dalam KHI menyebutkan bahwa harta bersama mestinya dibagi rata, tapi apabila sudah menjadi problem dan berada di tangan hakim, maka ketentuan yang ada bisa saja berubah dengan pertimbangan di dalam putusan hakim, dan seringnya dengan beralasan pendekatan maslahat, atau misalnya contoh lain tentang kedudukan pencatatan nikah di dalam pernikahan, apakah itu sebagai syarat sah nikah atau hanya sekadar kebutuhan administrasi saja, sehingga dalam buku ini penulis menggunakan aplikasi maslahah mursalah dalam melihat perkembangan hukum yang ada. Dengan ini pula diharapkan akan semakin mengukuhkan pentingnya ada kajian-kajian hukum maslahat sebagai alternatif solusi hukum. Kompilasi Hukum Islam (KHI) di Indonesia yang diundangkan melalui Inpres RI No. 1 Tahun 1991, maupun Undang-Undang No. 16 Tahun 2019 tentang perkawinan merupakan ketentuan bagi para hakim Pengadilan Agama untuk menyelesaikan perkara-perkara yang diajukan, dengan demikian secara normatif hakim Pengadilan Agama harus merujuk kepada ketentuan tersebut. Namun, para hakim mempunyai kewenangan dalam menginterpretasikan ketentuan yang ada. Terlebih hakim di Indonesia dapat menyelesaikan perkara dengan mengenyampingkan ketentuan yang ada (contra legem). Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Introduksi, Signifikansi Penulisan dan Sistematika Penulisan Buku
- Pemberlakuan Hukum Kelarga Islam, Peranan Maslahah Mursalah Dalam Pengembangan Hukum Islam Dan Kedudukan Hukum Keluarga Dalam Kajian Hukum Islam
- Penjelasan Maslahah Secara Umum dan Karakteristik Putusan Pengadilan Agama
- Su-Isu Kontemporer Hukum Keluarga Islam dalam Kompilasi Hukum Islam (Khi) Indonesia: Dualisme Hukum Dan Pendapat Ulama
- Deskripsi Pertimbangan-Pertimbangan Hukum Hakim di Dalam Putusan Pengadilan Agama Di Indonesia
- Pengaplikasian Maslahah Mursalah Terhadap Isu-Isu Perkembangan Hukum Keluarga Islam Di Indonesia (Kajian Terhadap Pertimbangan Hukum Hakim) Tentang: Hak Asuh Anak, Pembagian Harta Bersama, Wasiat Wajibah Anak Angkat, dan Adopsi
Buku Hukum Keluarga Islam Indonesia (Konsep Maslahah terhadap Perkembangan Hukum Keluarga Islam di Indonesia) ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Review
Belum ada ulasan.