Deskripsi
Sinopsis Buku Karakterisasi Lahan Tanaman Perkebunan di Wilayah Galela, Halmahera Utara Buku Karakterisasi Lahan Tanaman Perkebunan di Wilayah Galela, Halmahera Utara Pemilihan komoditas tanaman pertanian yang akan dikembangkan di suatu wilayah terkadang tidak sesuai dengan kondisi wilayah dan syarat tumbuh tanaman yang bersangkutan. Penentuan kesesuaian lahan untuk tanaman pertanian bertujuan untuk memastikan bahwa tanaman yang diusahakan pada suatu wilayah benar-benar sudah sesuai dengan kondisi lingkungannya, sehingga membantu petani memilih komoditas yang baik untuk setiap satuan peta lahan. Buku ini menguraikan karakteristik tanah dan klasifikasi tanah menurut taksonomi tanah USDA serta menentukan kelas kesesuaian lahan dan kelas kesuburan tanah, terutama untuk tanaman kelapa, cengkeh, kakao, dan pala. Yang istimewa dari buku ini adalah adanya rekomendasi pengembangan tanaman perkebunan khususnya tanaman pala. Buku ini diharapkan dapat memberikan gambaran mengenai kondisi lahan sehingga dapat membantu pihak-pihak terkait dalam melakukan perencanaan penggunaan lahan untuk pengembangan tanaman perkebunan. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Pentingnya Evaluasi Kesesuaian Lahan Dan Kesuburan Tanah
- Karakterisasi Lahan
- Mengenal Komoditas Tanaman Perkebunan Wilayah Galela
- Iklim, Topografi Dan Geologi Wilayah
- Paparan Komprehensif Karakterisasi Lahan Tanaman Perkebunan Wilayah Galela
Buku Karakterisasi Lahan Tanaman Perkebunan di Wilayah Galela, Halmahera Utara ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.