Deskripsi
Sinopsis Buku Logika (Dasar Penalaran)
Buku Logika (Dasar Penalaran) Logika adalah salah satu cabang filsafat yang mempelajari cara bernalar, bukan mempelajari bagaimana manusia berpikir. Hal ini harus dibedakan, sebab ada perbedaan yang cukup nyata. Mempelajari manusia berpikir adalah aspek kajian psikologi tentang bagaimana perkembangan pikiran, proses berpikir, pengalaman jiwa dan pengaruh perasaan, keadaan organ-organ yang terlibat selama kegiatan berpikir. Logika tidak mempelajari demikian, tidak menjelaskan sifat dan karakter orang yang berpikir. Logika hanya menganalisis alur pemikiran tentang penarikan kesimpulan apakah sudah benar atau tidak. Logika tidak pernah mempersoalkan dalam kondisi bagaimana seseorang itu bernalar dengan benar, tetapi mempersoalkan apakah kesimpulan yang diambil valid atau tidak. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan diantaranya: 1) Logika dan Unsur-Unsur Penalaran, 2) Putusan dan Proposisi, 3) Proposisi Majemuk, 4) Proposisi Kategorik, 5) Metode Deduksi, 6) Silogisme Kategorik, dan 7) Kekeliruan Logis. Buku Logika (Dasar Penalaran) ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.