Deskripsi
Sinopsis Buku Programme For International Students Assessments (PISA)
Buku Programme For International Students Assessments (PISA)| PISA adalah suatu program internasional yang disponsori oleh OECD (yang beranggota 30 negara) untuk mengetahui kemampuan melek membaca, melek matematika (mathematics literacy), dan melek sains siswa berumur sekitar 15 tahun. Menurut Jan de Lange, melek matematika (mathematics literacy) adalah kecakapan individu untuk mengidentifikasi, mengerti peranan matematika di dunia ini, membuat penilaian yang akurat, menggunakan dan melibatkan matematika dengan berbagai cara untuk memenuhi kebutuhan individu sebagai warga negara yang reflektif, konstruktif dan berbakti (bdk. OECD, PISA, 2003). Salah satu yang menjadi fokus evaluasi dalam PISA adalah literasi matematis (mathematical literacy). Tujuan dari tes literasi matematis dari PISA adalah mengukur bagaimana siswa mengaplikasikan pengetahuan matematika yang dimilikinya untuk menyelesaikan sekumpulan masalah dalam berbagai konteks nyata. Untuk menyelesaikan masalah-masalah tersebut, para siswa harus mengerahkan sejumlah kompetensi matematikanya. Buku ini berisi hasil-hasil penelitian yang dilakukan tim peneliti selama tiga tahun. Buku ini terdiri dari tujuh bab. Bab I berisi penjelasan tentang apa itu tes PISA, level soal dala tes PISA, dan pengelompokan materi di dalam tes PISA. Di dalam penelitian ini, peneliti mencoba mengadaptasi tes PISA sebanyak dua tahap. Di dalam proses adaptasi tes PISA, peneliti menyesuaikan konteks-konteks di dalam tes PISA dengan konteks-konteks yang dipahami siswa di Indonesia. Tes yang dibuat berdasarkan proses adaptasi dari Tes PISA disajikan oleh peneliti di bab II. Di bab II juga dipaparkan tentang hasil analisa pekerjaan tujuh siswa SMP. Hasil adaptasi tes PISA tahap kedua dipaparkan di bab III, sedangkan paparan dan analisa hasil pekerjaan tujuh guru Matematika SMP, tujuh mahasiswa program studi pendidikan matematika, dan tujuh siswa SMP dipaparkan oleh peneliti di bab IV, V, VI, dan VII. Buku Programme For International Students Assessments (PISA) ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
Ulasan
Belum ada ulasan.