Deskripsi
Sinopsis Buku Secangkir Kopi |
Buku Secangkir Kopi |
Di dalam buku “Secangkir Kopi” penulis mencoba untuk berbagi pengalaman dan ilmu pengetahuan yang terjadi di dalam kehidupan sehari-hari tersebut yang dituangkan dalam bentuk bahasa tulis yang akan memberikan referensi ingatan yang lebih lama dan agar pembaca dapat memahaminya dengan lebih baik. Salah satu contoh tulisan penulis dalam buku ini adalah penulis mengatakan bahwa kita harus berbicara menggunakan hati. Fakta membuktikan bahwa setiap hari orang pasti berbicara dengan menggunakan lisannya kecuali bagi orang-orang tuna wicara. Banyak kata yang terlahir dari lisan yang terucap terkadang baik, terkadang kasar, terkadang menyenangkan, dan terkadang pula menyakitkan namun yang harus diperhatikan dari setiap kata yang terucap adalah kualitas baik dari perkataan yang disampaikan, maka untuk mencapai kualitas baik dari setiap kata yang terucap hendaknya kita lebih banyak mendengarkan kata hati, jadi mulai sekarang berbicara dengan hati itu lebih baik. “Sungguh tiada keindahan yang terpatri dengan jelas di dalam hati dan pikiran seseorang, kecuali perkataan yang menyejukkan dan mendamaikan.” Buku ini benar-benar berisi tulisan yang sangat bermanfaat dan memotivasi. Tulisan-tulisan dalam buku ini akan membantu pembaca dalam memecahkan permasalahan sehari-hari baik itu yg berasal dari diri sendiri, keluarga, dan teman. Dalam sebuah tulisannya kita akan diajarkan bahwa setiap keinginan kita tidak bisa selalu terpenuhi. Kalau boleh meminta kepada Yang Maha Esa maka kita semua pasti menginginkan agar semua keinginan kita dipenuhi dan segera kita peroleh namun karena sifat kasih dan sayang-Nya, Dia mengajari kita akan kesabaran. Sabar di dalam berkekurangan dan sabar di dalam berkelebihan serta sabar di dalam nikmat, ujian dan cobaan, jadi yang sudah merasa berkelebihan pun haruslah diingat tidak selamanya keinginan itu terpenuhi. “Setiap anugerah yang diberikan oleh Yang Maha Esa kepada hamba-Nya telah ditentukan takaran dan iradat-Nya maka yang kita butuhkan adalah kemampuan kita untuk menerimanya dengan iman.” Masih banyak tulisan-tulisan lain yang akan menginspirasi, segeralah miliki buku ini. Bisa jadi hidup Anda yang baru dimulai setelah membeli dan membaca buku ini. Buku Secangkir Kopi ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Lihat juga kategori buku-buku yang lain: Buku Matematika | Buku Psikologi | Buku Agama Islam | Buku Ilmu Komunikasi | Buku Ekonomi | Buku Sosial dan Politik | Buku Sosial Budaya |
Review
Belum ada ulasan.