Deskripsi
Sinopsis Buku Analisis Wacana Paradigma Teori Linguistik Fungsional Sistemik pada Teks Debat Politik
Buku Analisis Wacana Paradigma Teori Linguistik Fungsional Sistemik pada Teks Debat Politik
Buku Bahasa berjudul Buku Analisis Wacana Paradigma Teori Linguistik Fungsional Sistemik pada Teks Debat Politik merupakan karya Irma Setiawan. Dalam buku bahasa ini membahas mengenai wacana sistemik dalam bingkai kajian fungsional sistemik. Representasi linguistik melalui sistem transitivitas pada TDC meliputi analisis proses, partisipan, dan sirkumstan. Sistem proses terbagi menjadi dua kategori, yakni proses dengan realisasi tinggi dan rendah. Proses dengan realisasi tinggi memiliki kriteria empiris/nyata, berwujud, dapat dirasakan, dan operasional. Jenis proses dengan realisasi tinggi berupa material, mental, tingkah laku, dan wujud. Kategori proses dengan realisasi rendah memiliki kriteria abstrak/tidak nyata, tidak berwujud, tidak dapat dirasakan, dan tidak operasional. Jenis proses dengan realisasi tinggi berupa relasional (identifikasi, milik, dan atribut) dan verbal.
PS memiliki kecenderungan aktivitas berproses verbal dengan jangkauan proses menyatakan dan menurut pandangan dari tim ahli dan diri pribadi terhadap mitra debat. Struktur pernyataan PS berpola aktif intransitif pada proses berealisasi tinggi dan aktif transitif pada proses berealisasi rendah. Kemudian, JW memiliki kecenderungan aktivitas berproses tingkah laku dengan jangkauan proses melakukan beberapa rencana kebijakan pembangunan sistem pelayanan dan ketahanan nasional. Struktur pernyataan JW berpola aktif transitif pada proses berealisasi tinggi dan aktif intransitif pada proses berealisasi rendah.
Buku Bahasa ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Teks Dan Konteks
- Diskursus Teori Linguistik Fungsional Sistemik Dalam Kajian Teks Kewacanaan
- Ideologi Teks Dalam Kajian Linguistik Fungsional Sistemik
- Sistem Pemaparan Linguistik Pada Teks Debat Politik
Spesifikasi Buku
Kategori Buku : Buku Bahasa
Penulis : Dr. Irma Setiawan, M.Pd.
Halaman : xviii, 321 hlm, Uk: 14×20 cm
ISBN : 978-623-02-7817-4
Tahun Terbit : 2024
Buku Analisis Wacana Paradigma Teori Linguistik Fungsional Sistemik pada Teks Debat Politik ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari.
Kelebihan kami :
*Buku Baru
*Original
*Pengiriman Cepat
*Stok selalu tersedia
*Packing aman & rapi
*Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Rekomendasi Buku Lainnya
Buku Ekonomi | Buku Akuntansi | Buku Bahasa Inggris | Buku Hukum | Buku Novel
Ulasan
Belum ada ulasan.