Deskripsi
Sinopsis Buku Pengantar Bioteknologi (Teori Dan Aplikasi) |
Buku Pengantar Bioteknologi (Teori Dan Aplikasi) |
Buku ini terdiri dari beberapa bab. Bab pertama membahas tentang pengertian, ruang lingkup dan perkembangan bioteknologi, bab dua tentang organisasi genom dalam bioteknologi, bab tiga tentang teknologi dna rekombinan, bab empat tentang bioinformatika, dan bab lima tentang bioteknologi mikroba. Selanjutnya bab enam membahas tentang bioteknologi tumbuhan, bab tujuh tentang bioteknologi hewan, bab delapan tentang bioteknologi perikanan, bab sembilan tentang bioteknologi kedokteran, dan bab sepuluh tentang dna fingerprint dan analisis forensic. Adapun berikut bab sebelas membahas tentang bioteknologi lingkungan, bab dua belas tentang bioteknologi konservasi, dan bab terakhir yaitu bab tiga belas tentang bioetika. Sebagian besar sejarah dan tonggak keberlangsungan kehidupan umat manusia didorong dengan semakin pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dalam kurun waktu 20 tahun terakhir ini, bioteknologi telah mengalami perkembangan yang sangat pesat. Pesatnya perkembangan ini sejalan dengan semakin tingginya tingkat kebutuhan umat manusia di Dunia. Di beberapa negara maju, seperti Amerika Serikat, Cina, dan Jepang, bioteknologi mendapatkan perhatian serius dan dikembangkan oleh Pemerintah secara intensif. Tujuan ini dilakukan untuk memberikan solusi mengatasi berbagai permasalahan yang dihadapi umat manusia pada saat ini maupun yang akan datang terutama yang berhubungan dengan kebutuhan pangan, obat-obatan, penelitian, yang pada gilirannya semuanya bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup umat manusia. Sebelum membahas lebih mendalam terapan bioteknologi modern, terlebih dahulu akan dijelaskan konsep dasar yang menjadi sumber dari rekayasa genetika, yaitu materi genetik. Konsep dasar ini akan menjadi bekal acuan Anda dalam mempelajari bioteknologi modern. Saat mempelajari materi genetik, terlebih dulu Anda harus mengenal kromosom. Apa itu kromosom? Brown (1989) mendeskripsikan kromosom adalah suatu molekul asam nukleat yang dapat melakukan replikasi sendiri, mengandung sejumlah gen, tersusun dari DNA dan protein, dan ditemukan di dalam inti sel eukariotik. Gardner dkk. (1991) menyebutkan kromosom merupakan struktur nucleoprotein yang berwarna gelap terlihat didalam sel selama proses pembelahan, dimana setiap kromosom mengandung sederetan gen yang linier. Buku Pengantar Bioteknologi (Teori Dan Aplikasi) ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Lihat juga kategori buku-buku yang lain: Buku Biologi | Buku Kesehatan | Buku Hukum | Buku Ekonomi | Buku Kimia | Buku Manajemen | Buku Psikologi | Buku Pendidikan | Buku Sosial Politik | Buku Metode Riset | Buku Sains dan Teknologi |
Ulasan
Belum ada ulasan.