Deskripsi
Sinopsis Buku Inovasi Pembelajaran |
Buku Inovasi Pembelajaran | Dalam era globalisasi, dunia kerja membutuhkan sumber daya manusia yang semakin berkualitas dan yang mampu bersaing. Tidak hanya sekedar bersaing dalam bentuk pengalaman pendidikan formal, tetapi yang sangat penting adalah kemampuan untuk mendapatkan eksistensi pada dunia kerja (dalam Theresia, 2011). Metode mengajar merupakan suatu komponen di dalam kurikulum matematika. Mengajar akan efektif, bila didasarkan kepada prinsip-prinsip belajar. Jadi mengajar itu sebenarnya merupakan suatu proses interaksi antara guru dan siswa, yang dalam hal ini guru mengharapkan siswanya mendapatkan pengetahuan, kemampuan/keterampilan dan sikap yang dipilih guru sehingga relevan dengan tujuan-tujuan pendidikan dan disesuaikan dengan struktur kognitif yang dimiliki anak. Menurut Widada (dalam Sriatun, 2012) dalam proses pembelajaran siswa diharapkan dapat membangun sendiri pengetahuannya, ini berarti siswa harus aktif selama pembelajaran. Namun kenyataan yang ada, dalam kegiatan pembelajaran masih jarang siswa bertanya dan kalau ditanya oleh guru kelihatan siswa ragu dan takut untuk menjawab, interaksi siswa dengan siswa, siswa dengan guru masih belum optimal. Hal ini menunjukkan kondisi yang tidak proporsional, dimana guru sangat aktif, tetapi siswa menjadi pasif. Hasil penelitian Newman & Golden Leiken & Zaslavsky (dalam Suradi 2005) menunjukkan bahwa siswa khususnya yang berkemampuan rendah enggan untuk meminta bantuan bila mereka mendapatkan kesulitan belajar matematika. Keengganan tersebut menurut Leiken & Zaslavsky disebabkan karena mereka malu atau takut diejek. Dalam proses pembelajaran yang terjadi, guru banyak memberikan informasi atau hanya menerangkan, kemudian memberikan contoh dan siswa diminta untuk mengerjakan soal seperti contoh, akibatnya siswa tidak dapat mengungkapkan alasan atas jawaban mereka. Eggen dan Kauchak (dalam Widada, 2004:13) juga mengemukakan bahwa pembelajaran dikatakan efektif apabila siswa secara aktif dilibatkan dalam pengorganisasian dan penemuan informasi (pengetahuan). Siswa tidak hanya secara pasif menerima pengetahuan yang diberikan guru, tetapi dalam pembelajaran sangat perlu diperhatikan bagaimana keterlibatan siswa dalam pengorganisasian pelajaran dan pengetahuannya. Buku Inovasi Pembelajaran ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Lihat juga kategori buku-buku yang lain: Buku Biologi | Buku Kesehatan | Buku Hukum | Buku Ekonomi | Buku Kimia | Buku Manajemen | Buku Psikologi | Buku Pendidikan | Buku Sosial Politik | Buku Metode Riset | Buku Sains dan Teknologi |
Ulasan
Belum ada ulasan.