Apa itu INSOMNIA? Dan Bagaimana Mengatasinya?

Apa itu INSOMNIA ? Dan Bagaimana Mengatasinya? – Semua orang pernah mengalami yang namanya insomnia. Nah, apa sih sebenarnya yang dimaksud insomnia itu?  Berikut beberapa pengertian tentang insomnia menurut para ahli Insomnia menurut Chaplin (2001) adalah ketidakmampuan kronis untuk tidur.

Menurut Freud (dalam Morin, 2000), insomnia adalah suatu penyakit gangguan tidur yang mencakup setiap sistem gangguan pada setiapfungsi, dalam kondisi gelap, dalam sunyi, dan sendiri. Semua ini disebabkan oleh masalah kecemasan. Timbul bersamaan denga nenergi yang berlebihan serta dihantui oleh perasaan tidak bersemangat.

Insomnia merupakan suatu gangguan tidur yang memiliki gejala lesu sepanjang hari karena kekurangan waktu tidur, menyebabkan rasa sakit atau ketidaknyamanan yang mengharuskan gangguan tidur harus diobati (Kalat, 2003).

Sementara itu, menurut Silber (2005), insomnia didefinisikan sebagai kesulitan dengan inisiasi pemeliharaan durasi atau kualitas dari tidur yang mengakibatkan aktifitas di siang hari terganggu, walaupun memiliki kesempatan dan situasi yang memadai untuk tidur.

Insomnia merupakan gangguan tidur dimana durasi dan arsitektur tidur tidak normal (Astuti, 2001). Erliana (2009), berpendapat kesulitan tidur atau insomnia adalah keluhan tentang kurangnya kualitas tidur yang disebabkan oleh satu dari hal berikut ini: sulit memasuki tidur, sering terbangun malam,kemudian kesulitan untuk kembali tidur, bangun terlalu pagi, dan tidur yang tidak nyenyak.

Baca juga : Menjadi Lebih dari Sekedar Bangun

Dari berbagai uraian diatas dapat disimpulkan bahwa insomnia merupakan suatu ketidakmampuan atau penyakit gangguan kronis untuk tidur, mencakup setiap sistem yang disebabkan oleh masalah kecemasan, kekurangan waktu tidur, kesulitan dengan inisiasi pemeliharaan durasi tidur, dan arsitektur tidur yang tidak normal.

Program Afiliasi

9 Cara Mengatasi Insomnia – Apa Itu Insomnia?

Setelah mengatahui apa itu insomnia ?, selanjutnya bagaimana cara untuk mengatasinya? Menurut ahli tidur dan juru bicara American Sleep Association. Berikut 9 cara yang dapat dilakukan jika mengalami insomnia :

1. Jangan Tidur Siang

Tidur siang mengurangi jumlah tidur di malam hari. Memang, insomnia bisa membuat anda mengantuk di siang hari. Jika perlu tidur siang, batasi lamanya dan lakukan sedini mungkin.

2. Hindari Kafein atau Nikotin Mendekati Waktu Tidur

Food and Drug Administration USA menganjurkan tidak mendapatkan kafein ataunikotin selama 4 sampai 6 jam sebelum tidur. Ahli lainnya menyarankan insomnia mendapatkan kafein dalam jumlah kecil di pagi hari. Artinya tidak lebih dari satu atau dua cangkir kopi per hari dan tak boleh minum kafein pada pertengahan hari.

3. Olahraga dan Makan LebihAwal

Menurut FDA, paling baik hindari olahraga dan makan besar antara 2 jam sebelumtidur. Coba persiapkan diri untuk tidur dengan mendengarkan musik atau membaca setengah jam sebelum tidur.

4. Turun dari Ranjang

Jika tak bisa cepat tertidur, bangun. Jika tidak tertidur sekitar 20 menit, turun dari ranjang dan kerjakan sesuatu yang merilekskan sampai anda siap untuk kembali mencoba tidurlagi. Saran ini juga berlaku jika terbangun di tengah malam.

5. Ciptakan Lingkungan yang Mendukung untukTidur

Para ahli menyarankan lingkungan kamar tidur yang kondusif untuk tidurya itu kondisi gelap dan tenang, dengan suhu ruangan yang nyaman, dan lebih disukai bebas dari hewan peliharaan yang bersisik, matikan ponsel, televisi, radio dan komputer. Para ahli menyarankan membatasi penggunaan teknologi mendekati waktu tidur jika ingin mendapatkan tidur malam yang baik.

Baca juga : Akhlak Baik Bagi Generasi Muda

6. Batasi Waktu Tidur

Program Afiliasi

Yang dimaksud adalah jumlah waktu yang dihabiskan di ranjang. Jika anda hanya tidur lima jam, aturan pembatasan tidur mengatakan, anda mulai dengan tidur lima jam. Tingkatkan waktu tidur anda secara bertahap tapi hanya sesudah anda melatih diri untuk tidur 90% atau lebih pada awal pembatasan jendela tidur.

Waktu tidur rata-rata adalah sekitar tujuh jam untuk orang dewasa (idealnya delapan jam), tapi orang dengan insomnia kronis menghabiskan waktu 10, 12, 16 jam di tempat tidur karena mereka tidak mendapatkan kecukupan tidur.

7. Pertahankan Rutinitas Tidur

Kita adalah makhluk dengan penuh pembiasaan. Setiap sel di dalam tubuh kita punya ritme. Secara umum, rutinitas tidur itu baik, berangkat tidur pada jam yang sama, bangun pada jam yang sama pula.

Have  a good sleep Smile

(Teti Sri Wahyuni)

Tinggalkan komentar