Deskripsi
Sinopsis Buku Alquran dan Hukum Buku Alquran dan Hukum Buku ini sebagai sebuah pengantar yang menarik tentang keterkaitan antara hukum, Al-Quran dan hadis. Buku ini berusaha untuk menerangi jalan yang mempertemukan dua bidang yang penting dalam kehidupan manusia ini. Dalam dunia yang kompleks dan beragam ini, hukum memiliki peran yang sangat sentral dalam menjaga keadilan, ketertiban, dan keseimbangan dalam masyarakat. Namun, seiring perkembangan zaman, semakin banyak kebutuhan dan tantangan yang muncul dalam memahami dan menerapkan hukum secara adil dan relevan. Dalam konteks ini, Al-Quran, sebagai wahyu Ilahi yang diturunkan kepada Nabi Muhammad saw., memiliki nilai yang tak ternilai. Al-Quran bukan hanya sebuah petunjuk spiritual, tetapi juga mengandung ajaran-ajaran hukum yang dapat memberikan landasan yang kokoh dalam menyusun sistem hukum yang berkeadilan. Buku ini hadir dengan tujuan utama untuk menyelidiki dan menganalisis keterkaitan antara hukum, Al-Quran dan hadis. Kami menelusuri ayat-ayat Al-Quran dan hadis yang berkaitan dengan prinsip-prinsip hukum, etika, keadilan, dan nilai-nilai moral yang harus menjadi pijakan dalam sistem hukum yang berkembang. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Pengantar Hukum
- Hukum Perdata
- Hukum Pidana
- Hukun Tata Negara
- Hukum Internasional
- Hukum Administrasi Negara
- Hukum Bisnis
- Hukum Lingkungan
- Hukum Keluarga
- Hukum Hak Asasi Manusia
Buku Alquran dan Hukum ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Review
Belum ada ulasan.