Deskripsi
Sinopsis Buku Karakteristik dan Tipologi Wilayah Teori dan Aplikasi
Buku Karakteristik dan Tipologi Wilayah Teori dan Aplikasi Pembangunan merupakan upaya yang sistematik dan terus-menerus dalam rangka menciptakan keadaan yang mampu menyediakan berbagai alternatif demi tercapainya aspirasi setiap masyarakat (Rustiadi et al., 2018). Pembangunan harus memenuhi tiga komponen dasar yang dijadikan sebagai basis konseptual dan pedoman praktis dalam memahami pembangunan yang hakiki (Rustiadi et al., 2018). Ketiga komponen dasar tersebut adalah a) kecukupan (sustainance) memenuhi kebutuhan pokok; 2) meningkatkan rasa harga diri/jati diri (self-esteem); 3) kebebasan (freedom) untuk memilih. Pembangunan juga harus diarahkan kepada pemerataan (equity), pertumbuhan (efficiency) dan keberlanjutan (sustainability) yang berimbang dalam pembangunan ekonomi. Pembangunan berimbang adalah terpenuhinya potensi-potensi pembangunan sesuai dengan kapasitas pembangunan setiap wilayah atau daerah yang beragam (Rustiadi et al., 2018). Konsep pengembangan wilayah harus disesuaikan dengan potensi, permasalahan dan kondisi wilayah bersangkutan (Sumpeno, 2011). Pengembangan wilayah merupakan gambaran tentang hubungan yang harmonis antara sumber daya alam, manusia dan teknologi dengan memperhitungkan daya tampung lingkungan dalam memberdayakan masyarakat. Pengembangan wilayah merupakan satu upaya untuk merumuskan dan mengaplikasikan kerangka teori ke dalam kebijakan ekonomi dan program dengan mengintegrasikan aspek sosial dan lingkungan hidup menuju tercapainya kesejahteraan yang optimal dan berkelanjutan (Nugroho & Dahuri, 2004; Kuncoro, 2018; Zasada et al., 2018). Dalam upaya mencapai kesejahteraan yang optimal dan berkelanjutan sering kali terkendala dengan keterbatasan sumber daya pembangunan, seperti dana, sumber daya manusia dan sumber daya lainnya sehingga mengharuskan adanya prioritas pengalokasian sumber daya (Yusof et al., 2013; Gugushvili et al., 2017; Zasada et al., 2018). Degradasi terhadap sumber daya alam akan berpengaruh terhadap hilangnya manfaat ekonomi (Hoagland et al., 2013). Dalam buku ini tertulis bagaimana pentingnya karakteristik dan tipologi wilayah serta memahami persoalan wilayah dalam membuat kebijakan dan strategi pengembangan wilayah. Materi yang disajikan dalam buku ini sangat relevan dengan bidang keilmuan pengembangan wilayah dan kota. Buku ini juga dapat dijadikan alternatif pegangan bagi pemerintah daerah khususnya Provinsi Sumatera Barat dalam menyusun kebijakan dan strategi pembangunan di Sumatera Barat. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya: Bab 1 Karakteristik dan Tipologi Wilayah dalam Upaya Penetapan Strategi Pengembangan Wilayah Bab 2 Konsep Pengembangan Wilayah Berdasarkan Karakteristik dan Tipologi Wilayah Bab 3 Analisis Spasial Karakteristik dan Tipologi Wilayah Bab 4 Karakteristik dan Tipologi Wilayah Provinsi Sumatera Barat.
Buku Karakteristik dan Tipologi Wilayah Teori dan Aplikasi ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari.
Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Ulasan
Belum ada ulasan.