Deskripsi
Sinopsis Buku Peran Kepala Sekolah, dalam Penguatan Karakter Peserta Didik
Buku Peran Kepala Sekolah, dalam Penguatan Karakter Peserta Didik Dalam menyongsong era milenium pendidikan, Indonesia menghadapi perubahan yang sangat kompleks dan mempengaruhi kehidupannya sebagai bangsa. Hal ini disebabkan oleh terjadinya pergeseran nilai-nilai sehingga berakibat robohnya kemampuan struktural. Salah satu syarat untuk menghadapi pergeseran tersebut ialah adanya keterbukaan, karena keterbukaan ini sangat diperlukan untuk merespons permasalahan baru sebagai akibat dari perubahan, serta untuk memodifikasi dari revitalisasi nilai-nilai lama yang masih relevan dengan kebutuhan dan tantangan. Keterbukaan harus dilandasi oleh rasionalitas dan objektivitas. Dalam mewujudkan hal tersebut dituntut adanya disiplin terutama kemampuan untuk mengendalikan diri. Keterbukaan yang dilakukan secara selektif dalam bidang pendidikan sangat berperan karena berfungsi untuk meningkatkan daya pikir dan daya nalar siswa. Oleh karena itu untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan pemimpin atau kepemimpinan yang solid. Keterampilan-keterampilan teknis manajerial untuk memanajemen sekolah perlu mendapat perhatian seperti pemahaman terhadap tugas misalnya, memanajemen kurikulum, memanajemen personil, fasilitas, keuangan dan tata usaha sekolah, pemeliharaan tata tertib, dan penghubung sekolah-masyarakat. Aspek lainnya menunjuk kepada proses-proses administratif yang meminta keterampilan-keterampilan dalam menyusun rencana, mengambil putusan tentang prosedur yang harus diikuti, memeriksa dan menilai hasil-hasil, menyampaikan dan menjelaskan instruksi-instruksi, memecahkan konflik yang muncul, serta memupuk semangat bekerja dan belajar. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan diantaranya: Bab 1 Pendahuluan Bab 2 Pengertian Kepemimpinan Bab 3 Pengertian Karakter Bab 4 Peran Kepala Sekolah dan Penguatan Karakter Bab 5 Penerapan dan Penanaman Pendidikan Karakter Buku Peran Kepala Sekolah, dalam Penguatan Karakter Peserta Didik ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Review
Belum ada ulasan.