Deskripsi
Sinopsis Novel: Karena Iman, Kita Menikah |
Novel: Karena Iman, Kita Menikah|
Novel ini unik karena menghadirkan tokoh dengan karakter unik manusia dalam kehidupan masyarakat sehari-hari. Bercerita dengan berbagai latar dan suasana yang dapat membawa pembaca terhanyut di dalamnya. Novel Karena Iman Kita Menikah berkisah tentang pengalaman tokoh utama. Kisahnya ditulis secara runtut dan jelas seolah pembaca juga mengalami kejadian tersebut. Kisah dalam novel ini pun dituturkan dengan bahasa yang ringan, mengalir, dan enak dibaca. Novel ini ditulis oleh Puji Hastuti dan Akbar Yuli Setianto, yang merupakan buku kedua dari penulis. “Bapak, berangkat dulu ya Bu! Pamit suami sambil mengulurkan tangan bersalaman dan mencium pipi kanan, pipi kiri dan kening. “Nggih, hati-hati ya Pah,Semoga selamat di perjalanan” jawabku sambil menyambut uluran tangannya dan membalas kecupannya. Bersalaman, mencium pipi dan kening merupakan ritual di pagi hari menjelang keberangkatan suami ke tempat kerjanya yang sekarang tidak pernah lagi terlupakan. Hingga sampai pada suatu masa dalam perjalanan pernikahan kami harus terpisah tempat tinggal karena pekerjaan. Aku harus ngekos dan berpisah dengan suami dan anak-anak. Bertemu dengan mereka hanya seminggu ekali di akhir pekan. Masa-masa itu banyak sekali momen keluarga yang tidak bisa dilakukan. Masak buat anak-anak dan suami, mengantar anak-anak ke sekolah atau tempat ngaji, sholat berjamaah, atau sekedar jalan santai di lingkungan sekitar rumah di sore hari sudah tidak pernah lagi aku lakukan. Novel: Karena Iman, Kita Menikah ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Lihat juga kategori buku-buku yang lain: Buku Matematika | Buku Psikologi | Buku Filsafat | Buku Agama Islam | Buku Kedokteran | Buku Ilmu Komunikasi | Buku Ekonomi | Buku Sosial dan Politik |
Review
Belum ada ulasan.