Deskripsi
Sinopsis Buku Penilaian Berbasis Perangkat Lunak Menuju Paperless Assessment
Buku Penilaian Berbasis Perangkat Lunak Menuju Paperless Assessment |
Dalam buku ini penulis akan menyampaikan beberapa hal berkaitan dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi untuk kegiatan penilaian pembelajaran. Dalam hal ini pemanfaatan TIK yang dimaksud saya batasi hanya penggunaan media komputer dan alat komunikasi saja. Penilaian hasil belajar, pendidik dapat memanfaatkan beberapa perangkat lunak yang mempunyai fitur-fitur untuk membuat soal tes.
Ini perlu dilakukan oleh pendidik karena sebagaimana yang kita ketahui bahwa penilaian oleh pemerintah yaitu Ujian Nasional sudah memasuki tahun ketiga melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di beberapa sekolah dan akan terus diperluas ke sekolah-sekolah lainnya. Begitu juga pada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di beberapa tempat juga sudah menyelenggarakan seleksi berbasis teknologi.
Dengan adanya penilaian dengan memanfaatkan teknologi yang dilakukan pendidik akan berdampak bagi peserta didik tidak merasa canggung dan kaget dalam mengikuti Ujian Nasional dan Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Berbasis Komputer. Karena sebelumnya peserta didik sudah dibiasakan melakukan penilaian menggunakan sistem seperti ini. Dan ini sangat membantu peserta didik dalam menyelesaikan soal-soal yang dihadapinya.
Buku ini berisi tentang cara menggunakan beberapa aplikasi komputer yang dapat digunakan sebagai alat penilaian oleh para pendidik di kelas yang diampunya. Hal ini dimaksudkan agar pengguna dapat lebih mudah dalam melakukan penilaian serta tidak lagi menggunakan bahan kertas untuk menuju pembelajaran abad 21 dan era revolusi industry 4.0.
Aplikasi yang disampaikan pada buku ini hanyalah sebagian kecil dari banyak aplikasi komputer yang dapat dipakai oleh rekan-rekan guru. Hal ini dimaksudkan agar para pembaca juga akan termotivasi sendiri untuk mengembangkan penilaian berbasis berangkat lunak selain yang sudah tertulis dalam buku ini.
Buku Penilaian Berbasis Perangkat Lunak Menuju Paperless Assessment ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish.
Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari.
Kelebihan kami :
*Buku Baru
*Original
*Pengiriman Cepat
*Stok selalu tersedia
*Packing aman & rapi
*Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Lihat juga kategori buku-buku yang lain:
Buku Biologi | Buku Kesehatan | Buku Hukum | Buku Ekonomi | Buku Kimia | Buku Manajemen | Buku Psikologi | Buku Pendidikan | Buku Sosial Politik | Buku Metode Riset | Buku Sains dan Teknologi
Review
Belum ada ulasan.