Deskripsi
Sinopsis Buku Etika Lingkungan, Manusia dan Kebudayaan
Buku Etika Lingkungan, Manusia dan Kebudayaan Makhluk manusia yang hidup mendiami berbagai macam lingkungan alam di seluruh muka bumi memperlihatkan beragam ciri-ciri fisik yang tampak sangat jelas. Warna kulit, bentuk rambut, bentuk wajah menyebabkan timbulnya pengertian “ras” atau golongan manusia yang berdasarkan berbagai ciri fisik secara umum. Manusia dan kebudayaan merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan, tanpa manusia kebudayaan tidak dapat tercipta. Kebudayaan tumbuh dan berkembang di dalam ruang atau tempat dan waktu dengan mengalami penambahan dan pengurangan. Manusia yang hidup di dunia selalu berinteraksi dan beradaptasi dengan alam. Manusia beradaptasi dan berinteraksi untuk mengembangkan budaya mereka, sehingga terjadi perubahan lingkungan alam. Gerakan ini telah mengakibatkan penyebaran budaya pada waktu yang berbeda dan di tempat yang berbeda. Etika Lingkungan merupakan alternatif wacana menyelamatkan lingkungan, sumber daya alam dan ekosistem. Paradigma ini memberikan gagasan terhadap pemahaman pertumbuhan kehidupan ekonomi dengan berbasis pada ekologi yang sekaligus memberikan peningkatan kualitas dan standar hidup, tidak hanya pada faktor ekonomi tetapi juga aspek sosial. Paradigma keberlanjutan kelestarian ekologi dan sosial budaya masyarakat, demi menjamin kualitas kehidupan yang lebih baik dalam arti luas. Etika lingkungan hidup adalah sebagai refleksi kritis tentang norma dan nilai atau prinsip moral yang dikenal umum selama ini dalam kaitannya dengan lingkungan hidup dan refleksi kritis tentang cara pandang manusia tentang manusia, alam, dan hubungan antara manusia dan alam serta perilaku yang bersumber dari cara pandang ini. Dari refleksi kritis ini lalu ditawarkan cara pandang dan perilaku baru yang dianggap lebih tepat dalam kerangka menyelamatkan krisis lingkungan hidup dari perspektif folkloristik, yakni menggali dan mengeksplorasi etika lingkungan hidup yang secara potensial termuat dalam folklor masyarakat. Etika lingkungan dalam suatu masyarakat tertentu sangat berpengaruh pada kepribadian masyarakat tersebut. Buku ini terdiri dari beberapa pembahasan, diantaranya:
- Manusia dan Kebudayaan
- Persebaran dan Perubahan Kebudayaan
- Dinamika Kebudayaan dan Lingkungan Hidup
- Kehidupan Manusia
- Keanekaragaman Suku Bangsa dan Kebudayaan
Buku Etika Lingkungan, Manusia dan Kebudayaan ini diterbitkan oleh Penerbit Buku Pendidikan Deepublish. Dapatkan buku-buku berkualitas hanya di Toko Buku Online Deepublish. Kami berfokus menjual buku-buku kuliah untuk Mahasiswa di seluruh Indonesia, dengan pilihan terlengkap kamu pasti mendapatkan buku yang Anda cari. Kelebihan kami : *Buku Baru *Original *Pengiriman Cepat *Stok selalu tersedia *Packing aman & rapi *Garansi 100% jika produk rusak/cacat/tidak sesuai KAMI GANTI atau UANG ANDA KEMBALI
Review
Belum ada ulasan.