Review Buku Let Us Change!

Review Buku Let Us Change! – Membahas berbagai aspek yang krusial di negara Indonesia. Prof. Rhenald Kasali memberikan sudut pandang yang baru dalam melihat sebuah permasalahan. Ia juga memberikan saran, kritikan, dan dorongan pada pemerintahan Indonesia untuk semakin semangat membenahi bangsa.

Buku ini sebenarnya adalah kumpulan tulisan beliau di koran nasional Kompas selama beberapa tahun. Topik yang diangkat sangat bervariasi, mulai dari perubahan, kepemimpinan, manajemen, pendidikan, ekonomi, birokrasi, pariwisata, dan sosial masyarakat.

Dari semua topik yang dibahas, Prof. Rhenald memberikan satu benang merah untuk dikupas, yaitu perubahan. Beliau bosan dan gelisah terhadap permasalahan yang berlarut-larut di Indonesia. Ketidakjelasan sikap pemerintah. Pengelolaan yang tidak sesuai di banyak instansi sipil.

Sebagai seorang akademika yang menjunjung ilmu untuk diterapkan dalam masyarakat. Beliau memberikan masukan, saran, pandangan beliau mengenai situasi-situasi yang beliau tulis. Artikel-artikel dalam buku Let’s Change ini pun kaya akan data dan fakta. Sebagai pembaca pun, bisa mempercayai dasar-dasar sikap dan pandangan beliau.

Baca juga : Strategi Menciptakan Perubahan

Walaupun begitu, bahasa yang beliau gunakan terkadang masih tidak selaras. Di satu artikel, penggunaan bahasa di awal sangat formal kemudian perlahan beralih menjadi kurang formal, begitu pula sebaliknya. Juga di awal-awal artikel, terdapat kalimat-kalimat yang kurang sinkron.

Program Afiliasi

Namun, sebagai mahasiswa, buku dapat dengan segar memberikan sudut pandang baru yang optimis mengenai apa yang harus dilakukan untuk memperbaiki Indonesia. Sehingga, buku ini sangat cocok untuk dibaca mahasiswa dan para pekerja untuk menambah ilmu mengenai ke-Indonesia-an.

Terimakasih sudah membaca artikel berjudul Review Buku Let Us Change!.

Sumber: Kasali, Rhenald. 2014. Let’s Change! Kepempimpinan, Keberanian, dan Perubahan

(Sarah Kartika Pratiwi)

Tinggalkan komentar