Cara Cek Data Mahasiswa Di Forlap Dikti, Jangan Sampai Tidak Terdaftar

Cara cek data mahasiswa di forlap dikti itu penting, dan wajib diketahui. Baik itu buat calon mahasiswa ataupun bagi orang tua. Karena dampak dari tidak melaporkan di forlap dikti, bisa berdampak fatal untuk masa depan si mahasiswa lulusannya loh. 

Itu sebabnya, penting bagi orangtua dan calon mahasiswa mengetahui cara cek data mahasiswa di forlap dikti. Nah, buat kamu yang kesulitan caranya bagaimana. Bisa baca artikel ini sampai selesai ya. Namun sebelumnya kita intip apa itu PDDIKTI Mahasiswa dulu. 

Apa Itu PDDIKTI Mahasiswa

PDDIkti adalah Pangkalan Data Pendidikan Tinggi. Jadi PDDikti adalah sarana untuk melakukan pembaruan data mahasiswa secara berkala yang dilakukan oleh bagian akademik dari masing-masing perguruan tinggi. 

Cakupan data yang dibutuhkan PDDIKTI adalah profil mahasiswa, program studi mahasiswa, profil perguruan tinggi, dan profil dosen. dimana semua data ini selalu diperbarui per semester. Sifat pelaporan data ke PDDIKTI sifatnya adalah wajib, yang bertujuan agar status si mahasiswa tersebut dalam status aktif.

Adapun kelebihan dari pelaporan data ke PDDIKTI bagi mahasiswa, salah satunya adalah meminimalisir mahasiswa mengalami kesulitan dalam melamar pekerjaan. DImana setiap perusahaan terutama perusahaan besar akan melakukan kroscek status pelamar kerja, apakah cv tentang pendidikannya benar, atau tidak. Jadi jika ada pelamar yang berbohong bisa ketahuan dibagian ini. Tidak hanya sebagai bentuk verifikasi data mahasiswa, tetapi juga bisa untuk memverifikasi kampus. 

Program Afiliasi

Beberapa tahun terakhir, banyak kasus penipuan penyelewengan tentang ijazah palsu atau kampus non aktif. Nah, untuk menghindari hal-hal seperti ini, kita bisa melakukan verifikasi apakah kampus tersebut aktif atau non aktif. Dan ini wajib juga diketahui oleh calon pelamar mahasiswa, atau orangtua calon pelamar.

Dampak Jika Data Mahasiswa Tidak Tercantum di PDDIKTI

Tidak banyak mahasiswa yang tahu soal ini. JIka data mahasiswa tidak di update secara berkala di PDDIKTI, maka dampak mahasiswa tersebut bisa merugikan si mahasiswa tersebut. Ada beberapa kesulitan sebagai beriktu. 

1. Kesulitan Mendapatkan Beasiswa

Salah satu dampak yang paling merugikan adalah sulit mendapatkan beasiswa. Hal ini karena pihak pemberi beasiswa tidak ingin memberikan beasiswa pada mahasiswa yang tidak tercatat secara administratif. Karena biasanya pemberi beasiswa juga perlu melihat kejelasan untuk bahan pelaporan dan kontrol dari mereka. 

2. Kesulitan Melakukan Kegiatan Penelitian

Jika kamu adalah mahasiswa yang aktif dan passion meneliti. Maka data yang tidak dilaporkan PDDIKTI akan membuat kamu mengalami kesulitan melakukan kegiatan penelitian ini loh. Ini berlaku tidak untuk mahasiswa saja, tetapi juga berlaku untuk dosen yang datanya tidak rutin dilaporkan.

3. Tidak Bisa Berpartisipasi Lomba Tingkat Mahasiswa 

Berlaku juga buat kamu yang memiliki segudang prestasi dan ingin ikut lomba tingkat mahasiswa, maka wajib bahwa datanya benar-benar dilaporkan ke PDDIKTI. karena data yang tidak teradministrasi secara berkala disana, mahasiswa juga tidak bisa mengikuti lomba tingkat mahasiswa. Karena syarat peserta lomba adalah mahasiswa tercatat di pangkalan data.

4. Tidak Bisa Pindah Ke Kampus Lain

Jika kamu kuliah di A dan kemudian ingin pindah ke kampus B dikarenakan orang tua pindah tugas. Nah, jika data kamu tidak tercatat di PPDIKTI maka tidak akan bisa pindah ke kampus lain. itu sebabnya, penting sekali sebelum mendaftarkan ke kampus untuk yang pertamakalinya, perlu di cek status kampus dan administrasi di kampus tersebut. 

5. Tidak Bisa Ikut CPNS

Dampaknya tidak hanya yang sudah disebutkan di poin sebelumnya. Bahkan setelah kamu lulus kuliah pun ikut berpengaruh loh. Misalnya lulus kuliah, kamu ingin melanjutkan bekerja menjadi CPNS, maka kamu tidak pernah bisa mendapatkan kesempatan ini. Alasannya karena selama menjadi mahasiswa, kamu tidak tercatat di PDDIKTI.

Ebook Bisnis

Jadi salah satu solusinya hanya bekerja di swasta. Meskipun demikian, sebenarnya menjadi pekerja swasta juga tidak terlalu buruk kok. Bahkan sekarang gaji swasta lebih menjanjikan dan menyenangkan dibandingkan pekerjaan CPNS. Tetapi kembali lagi, semua itu tergantung dari tujuan hidup masing-masing orang. karena kesenangan orang tidak bisa disamaratakan. 

Ternyata dampak dari tidak memasukan data mahasiswa ke PPDKITI sangat berpengaruh bagi mahasiswa ya? Setidaknya dari informasi ini, bisa dijadikan pembelajaran. Terutama buat kamu yang belum kuliah, atau mungkin akan melanjutkan kuliah S2 harus selektif memilih perguruan tinggi yang disiplin dalam administrasi mereka.

Tujuannya tidak lain hanya agar tidak ada kasus-kasus yang tidak menyenangkan seperti yang disampaikan di atas.

Cara Cek Data Mahasiswa Di Forlap DIKTI

Setelah mengetahui pembahasan singkat di atas, kamu juga ingin melakukan verifikasi mandiri? Bisa banget. Caranya bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut.

Langkah pertama, kamu bisa langsung buka forlap PDDIKTI atau bisa langsung klik ke https://pddikti.kemdikbud.go.id/ dan akan muncul tampilan seperti berikut.

Cek Data Mahasiswa Di Forlap DIKTI - 1

Dari tampilan di atas, kamu bisa memilih data yang ingin di isi. Misalnya kita akan memilih data mahasiswa. Maka, kamu cukup klik kategori pencarian di data mahasiswa tersebut, yang lokasinya ada di kanan atas, seperti gambar berikut.

Program Afiliasi
2. Masukkan Nama Mahasiswa dan Nama Kampus

Kemudian kamu cukup ketikkan kata kunci yang kamu inginkan. Misalnya saya ingin mencari lulusan mahasiswa dari UGM. Nah, saat kita ketik di pencarian dibagian bawah akan muncul “data mahasiswa” kemudian klik nama mahasiswa yang dicari.

Pilih rekomendasi yang cocok

Nah kamu bisa klik di data mahasiswa. Dan disana kamu bisa menemukan data mahasiswa yang masih aktif atau yang sudah lulus di kampus tersebut.  bagaimana mudah bukan? Berikut adalah contoh data mahasiswa dari UGM yang akan ditampilkan.

3. Diberikan data lengkap

Kamu juga bisa cek status mahasiswa tersebut masih aktif atau sudah lulus juga loh. Kebetulan status mahasiswa yang kita cari di sini, statusnya sudah lulus pada tahun 2003 yang lalu.

5. Riwayat semester

Bisa juga digunakan untuk mengetahui identitas kampus, misalnya lokasi kampus, status akreditasi, daftar program studi dan lokasi kampus juga lo. Caranya sama seperti di atas. Ketik nama perguruan tinggi yang dicari.

Di sini saya akan mencari kampus “Universitas Proklamasi 45” dengan tujuan mencari identitas kampus, status akreditasi, lokasi dan daftar program studinya, cara cek data mahasiswa. Tampilannya akan tampak seperti di bawah.

6. Informasi kampus dna prodi

Dari data di atas, kita bisa lihat data secara lengkap dan rinci. Nah, cara ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengetahui apakah kampus tersebut administrasinya bagus atau tidak. Sehingga cara ini sangat memudahkan kamu untuk mencari perguruan tinggi yang tepat. 

Itulah beberapa cara cek data mahasiswa di forlap dikti dan cara mengetahui status universitas. Semoga sedikit ulasan ini bermanfaat.

Buat kamu yang belum diterima kuliah di perguruan tinggi yang diinginkan, tidak perlu sedih dan khawatir. Karena masih ada kesempatan di lain waktu, dan bisa jadi memang jodoh kamu kuliah bukan di tempat yang kamu inginkan, tetapi ditempat yang lain. Jadi, jangan berlarut-larut bersedih ya. (Irukawa Elisa)

Baca juga artikel terkait mahasiswa berikut.

Sebagai seorang SEO Spesialis, telah berpengalaman dalam membantu berbagai bisnis meningkatkan visibilitas online mereka melalui optimasi mesin pencari. Dengan keahlian dalam riset kata kunci, optimasi konten, dan strategi backlink,  berfokus pada peningkatan trafik organik dan peringkat situs web di mesin pencari

Tinggalkan komentar